5 Kandidat Pengganti Unai Emery di PSG

5 Kandidat Pengganti Unai Emery di PSG
Unai Emery (c) AFP

Bola.net - Bola.net - PSG akhirnya tak mampu melangkah jauh di Liga Champions musim ini. Mereka terhenti di babak 16 besar setelah disingkirkan juara bertahan Real Madrid.

Raksasa Prancis itu takluk dengan skor 1-3 kala berkunjung ke Santiago Bernabeu pada pertemuan pertama. Alih-alih membalikkan keadaan, Les Parisiens kemudian justru dipermalukan Madrid 2-1 di Parc des Princes.

Hasil tersebut membuat posisi Unai Emery di Paris semakin tertekan. PSG kabarnya siap berpisah dengan pria asal Spanyol itu pada akhir musim. Oleh karena itu, PSG tentunya ingin mencari pelatih yang bisa memimpin mereka meraih kejayaan di Eropa.

Berikut ini lima kandidat pelatih PSG selanjutnya seperti dilansir Blame Football.

1 dari 5 halaman

Arsene Wenger

Arsene Wenger

Arsene Wenger

Arsenal berpotensi menutup musim ini tanpa meraih gelar kecuali mereka mendapat keajaiban memenangkan Liga Europa. Oleh karena itu, ini bisa jadi tahun The Gunners memutuskan berpisah dengan manajer legendaris mereka.

Hal ini juga bisa menjadi jalan bagi Arsene Wenger untuk kembali ke kampung halamannya dan dia bisa mengambil pekerjaan terakhirnya dengan mengantarkan PSG meraih gelar Liga Champions.
2 dari 5 halaman

Antonio Conte

Antonio Conte

Antonio Conte

Chelsea juga mengalami skenario yang sama dengan rival London mereka. Pemilik klub Roman Abramovich juga bisa mendepak Antonio Conte pada akhir musim.

Nama Conte masuk dalam pertimbangan untuk menjadi pelatih timnas Italia berikutnya. Namun, jika Azzurri memutuskan tidak jadi merekrut kembali Conte, Paris bisa jadi destinasi berikutnya.
3 dari 5 halaman

Luis Enrique

Luis Enrique

Luis Enrique

Mantan pelatih Barcelona ini akan mengakhiri cuti panjangnya pada musim panas nanti. Enrique bisa dibilang sebagai sosok yang banyak diingikan klub di seluruh Eropa.

Oleh karena itu, Enrique bisa saja dengan mudah pindah ke ibukota Prancis dan bereuni kembali dengan Neymar. Dengan demikian, PSG keluar sebagai pemenang dalam perebutan tanda tangan Enrique.
4 dari 5 halaman

Diego Simeone

Diego Simeone

Diego Simeone

Laporan di Spanyol sudah mengklaim bahwa pelatih Argentina ini bisa mengikuti Antoine Griezmann meninggalkan Atletico Madrid pada akhir musim dan mengambil langkah selanjutnya dalam karirnya.

Mengingat rekam jejaknya di kompetisi Eropa, PSG pasti akan siap bertarung untuk mendapatkan tanda tangan Simeone setelah dirinya menjadi tersedia.
5 dari 5 halaman

Zinedine Zidane

Zinedine Zidane

Zinedine Zidane

Memenangkan Liga Champions sepertinya menjadi satu-satunya pilihan buat Zinedine Zidane untuk menyelamatkan pekerjaannya di Real Madrid. Kegagalan pasti akan membuat Florentino Perez langsung mencari penggantinya.

Apabila hal itu terjadi, legenda Prancis tersebut sama sekali tidak perlu khawatir. Ia bisa kembali ke kampung halamannya dan mengambil alih PSG pada musim depan.