
Bola.net - Manchester United kabarnya sedang berburu bek kanan baru pada bursa transfer Januari 2023. Ada beberapa pemain yang bisa dilirik Setan Merah.
Di musim dingin ini, Manchester United dilaporkan akan berpisah dengan Aaron Wan-Bissaka. Sang bek berpeluang cabut dari Old Trafford setelah Erik Ten Hag minim memberikannya jam bermain.
Wan-Bissaka kalah bersaing dengan Diogo Dalot yang selalu menjadi pilihan utama. Pemain berusia 25 tahun tersebut baru tampil sebanyak lima kali untuk Setan Merah pada musim ini.
Advertisement
Kepergian Wan-Bissaka akan membuat MU langsung bergerak. Setan Merah akan mencari pengganti Wan-Bissaka pada musim dingin ini.
Berikut ini lima bek kanan yang bisa direkrut Manchester United.
Denzel Dumfries
Denzel Dumfries tampil cukup bagus bersama Inter Milan. Bek kanan asal Belanda tersebut bisa menjadi tambahan yang bagus untuk Manchester United.
Dumfries membela Inter sejak musim panas 2021 setelah didatangkan dari PSV Eindhoven. Pemain berusia 26 tahun tersebut kerap menjadi pilihan utama di posisi wingback kanan pada era Simone Inzaghi.
Sampai sejauh ini, Dumfries sudah memainkan 66 pertandingan di semua kompetisi untuk Inter. Dia berhasil menyumbang tujuh gol dan 10 assist dari penampilannya tersebut.
Malo Gusto
Saat ini Malo Gusto baru berusia 19 tahun. Akan tetapi bek kana asal Prancis tersebut sudah menjadi langganan di lini belakang Lyon.
Status tersebut sudah didapatnya sejak setahun terakhir. Musim ini Gusto telah tampil dalam 14 pertandingan di pentas Ligue 1.
Gusto sendiri mulai bersinar sejak Lyon dilatih Peter Bosz. Namun kini masa depannya di klub Prancis itu menjadi sorotan karena kontraknya berakhir pada musim panas 2024.
Jeremie Frimpong
Masih berusia 21 tahun, Jeremie Frimpong sudah menjadi sosok yang penting di lini belakang Bayern Leverkusen. Dia memperkuat Leverkusen sejak Januari 2021.
Sejauh ini, Frimpong tampil kinclong di musim 2022/2023. Pemain internasional Belanda itu telah mencetak lima gol dan mencatatkan tiga assist dalam 21 penampilan untuk Leverkusen musim ini.
Frimpong terikat kontrak dengan Leverkusen sampai tahun 2025 mendatang. Setan Merah kabarnya sedang mempertimbangkan untuk mengontrak mantan pemain Celtic tersebut.
Josip Juranovic
Josip Juranovic saat ini bermain untuk Celtic. Berusia 27 tahun, Juranovic sejauh ini telah mencetak satu gol dan mencatatkan satu assist dalam 15 penampilan untuk Celtic musim 2022/2023.
Juranovic juga menjadi pemain andalan Kroasia saat bertarung di Piala Dunia 2022 kemarin. Dia memainkan enam pertandingan dengan mengemas satu assist selama berada di Qatar.
Celtic mengontrak Juranovic sampai tahun 2026 mendatang. Dia kabarnya masuk dalam radar Chelsea untuk menggantikan Reece James yang mengalami cedera.
Vanderson
Vanderson saat ini bermain untuk AS Monaco. Pemain berusia 21 tahun asal Brasil tersebut sudah dikaitkan dengan Manchester United.
Setelah tampil reguler bersama Gremio, Vanderson memutuskan untuk berkarier di Eropa. Dia bergabung dengan Monaco pada bursa transfer Januari 2022 lalu.
Vanderson sudah memainkan 46 pertandingan dengan mengemas dua gol dan lima assist untuk Monaco. Dia terikat kontrak dengan klub asuhan Philippe Clement tersebut sampai tahun 2027.
Sumber: berbagai sumber
Baca Juga:
- 7 Striker Gratisan yang Bisa Jadi Opsi Buat Manchester United
- Gabung Al Nassr, Inilah 5 Klub Yang Pernah Dibela Cristiano Ronaldo
- Benoit Badiashile dan 4 Bek Tengah Termahal Chelsea
- 5 Pemain Prancis Termahal yang Direkrut Chelsea, Benoit Badiashile Terbaru
- 5 Pemain yang Bisa Bantu Liverpool Menghemat Pengeluaran di Bursa Transfer Januari 2023
- 5 Kiper yang Bisa Dibeli Chelsea
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Januari 2023 21:26
-
Liga Inggris 5 Januari 2023 21:10
-
Liga Inggris 5 Januari 2023 20:34
Randal Kolo Muani Masuk Radar MU, Eintracht Frankfurt: Gak Dulu!
-
Liga Inggris 5 Januari 2023 20:20
Masih Minat, Manchester United Ajukan Tawaran untuk Joao Felix
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
-
Otomotif 20 Maret 2025 14:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...