5 Bek Kanan yang Bisa Direkrut Manchester United di Januari 2022

5 Bek Kanan yang Bisa Direkrut Manchester United di Januari 2022
Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer. (c) AP Photo

Bola.net - Manchester United ingin meningkatkan kekuatan skuatnya pada bursa transfer Januari 2022. Setan Merah berencana mendatangkan bek kanan baru.

Selama ini Ole Gunnar Solskjaer mempercayakan posisi bek kanan timnya pada Aaron Wan-Bissaka. Dia sudah membela Setan Merah sejak tahun 2019.

Sebagai pelapisnya, MU masih punya Diogo Dalot. Namun penampilan pemain asal Portugal tersebut dinilai masih kurang memuaskan.

Itulah mengapa Manchester United ingin sekali mendatangkan bek kanan baru di Januari 2022. Hal itu demi memperkuat tim pada paruh kedua musim 2021/2022.

Siapa saja bek kanan yang layak direkrut Manchester United? Berikut ini nama-namanya.

1 dari 5 halaman

Kieran Trippier

Kieran Trippier

Pemain Atletico Madrid, Kieran Trippier. (c) AP Photo

Kieran Trippier sudah jadi incaran Manchester United sejak musim panas kemarin. Namun, MU tidak berhasil mendatangkan pemain Atletico Madrid itu ke Old Trafford.

Setan Merah dilaporkan akan menghidupkan lagi minat mereka terhadap sang bek kanan. Setan Merah kabarnya akan mencoba mendatangkan Trippier di musim dingin nanti.

Trippier memperkuat Atletico Madrid sejak tahun 2019. Pemain berusia 31 tahun tersebut sudah memainkan 77 pertandingan bersama Los Rojiblancos.

2 dari 5 halaman

Max Aarons

Max Aarons

Pemain Norwich City Max Aarons (kanan). (c) AP Photo

Max Aarons menunjukkan performa apik bersama Norwich City. Dia berhasil membawa timnya naik ke Premier League pada musim 2020/2021.

Aarons sudah memainkan tujuh pertandingan di Premier League untuk The Canaries pada musim ini. Namun, dia masih belum berhasil menyumbang gol dan assist untuk timnya.

Aarons terikat kontrak dengan Norwich sampai tahun 2024. MU sepertinya harus keluar uang yang tidak sedikit untuk pemain berusia 21 tahun tersebut.

3 dari 5 halaman

Nathan Patterson

Nathan Patterson merupakan pemain didikan akademi Rangers. Bek kanan asal Skotlandia tersebut menembus tim utama pada tahun 2019.

Sampai sejauh ini, Patterson baru mencatatkan 20 penampilan bersama Rangers. Pemain berusia 19 tahun tersebut juga memiliki tiga caps bersama timnas Skotlandia.

Manchester United kabarnya menaruh minat pada Patterson. Namun, tim asuhan Ole Gunnar Solksjaer harus bersaing dengan Everton untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain.

4 dari 5 halaman

Nordi Mukiele

Nordi Mukiele

Nordi Mukiele. (c) AP Photo

Nordi Mukiele bergabung dengan RB Leipzig sejak musim panas 2018 lalu. Dia sekarang menjadi andalan di sisi kanan pertahanan timnya.

Hingga kini Mukiele sudah tampil sebanyak 117 kali di semua kompetisi bersama klub Bundesliga tersebut. Dia berhasil menyumbang sembilan gol dan tujuh assist dari penampilannya tersebut.

Saat ini kontrak Mukiele bersama Leipzig masih tersisa dua tahun lagi. Manchester United belum lama ini dikaitkan dengan pemain asal Prancis tersebut.

5 dari 5 halaman

Calvin Ramsay

Calvin Ramsay yang baru berusia 18 tahun sukses menembus skuat utama Aberdeen pada musim lalu. Pemain berposisi bek kanan itu tercatat tampil sebanyak enam kali pada musim lalu.

Musim ini, Ramsay sudah dipercaya untuk tampil sebanyak 15 kali di semua kompetisi. Pemain asal Skotlandia tersebut sukses menyumbang tujuh assist.

Awal tahun kemarin, Ramsay sepakat meneken kontrak baru bersama Aberdeen. Dia saat ini terikat kontrak dengan klub hingga Juni 2024.

Sumber: Bberbagai Sumber