
Bola.net - Chelsea mendapat kabar buruk. Bek kanan andalannya Reece James harus absen membela The Blues untuk sementara waktu karena mengalami cedera.
Bek berusia 22 tahun ini sangat penting bagi sistem pertahanan Thomas Tuchel di Stamford Bridge. Dia menawarkan banyak hal sebagai bek sayap.
James bisa ditempatkan di posisi lain seperti bek kanan-tengah, bek sayap kiri, bahkan di lini tengah. Namun, cedera sudah sangat mengganggunya pada musim ini.
Advertisement
Mengingat riwayat cedera James, Chelsea mungkin perlu mendatangkan bek kanan baru pada musim depan. Dia bisa menjadi opsi cadangan yang bagus untuk James.
Berikut ini lima bek kanan yang bisa direkrut Chelsea pada bursa transfer musim panas.
Leo Dubois
Leo Dubois bermain untuk Lyon sejak didatangkan dari Nantes pada tahun 2018 lalu. Dia sudah mencatatkan 128 penampilan untuk klubnya dengan mencetak lima gol dan 15 assist.
Seperti layaknya Reece James, Dubois juga memiliki kemampuan untuk bermain di beberapa posisi. Dia juga bisa bermain sebagai bek kiri dan gelandang kanan.
Pemain berusia 26 tahun tersebut terikat kontrak di Lyon hingga musim panas 2024. Dubois sudah dianggap sebagai salah satu bek sayap terbaik di Ligue 1.
Sergino Dest
Sergino Dest cukup sering dikaitkan dengan kepindahan ke Chelsea pada bulan Januari kemarin. Namun, kepindahannya ke Stamford Bridge tidak pernah terwujud.
Dest adalah full-back yang sangat lincah dan energik. Dia memiliki banyak ancaman menyerang melawan tim lawan.
Dest telah bermain 31 kali untuk Barcelona musim ini di berbagai kompetisi. Dia sering diberitakan bisa meninggalkan Camp Nou pada akhir musim nanti.
Tino Livramento
Tino Livramento merupakan pemain didikan akademi Chelsea. Namun, dia meninggalkan The Blues musim panas lalu dalam upaya untuk mencari waktu bermain yang reguler di tim utama.
Livramento pindah ke Southampton dengan biaya transfer sebesar juta euro. Livramento tentu tidak menyesali keputusannya untuk meninggalkan Stamford Bridge lebih cepat.
Pemain berusia 19 tahun ini telah mengumpulkan total 32 penampilan untuk Southampton musim ini dari semua kompetisi. Dia mencetak satu gol dan memberikan dua assist dari penampilannya tersebut.
Tariq Lamptey
Sama seperti Livramento, Tariq Lamptey juga pernah menimba ilmu di akademi Chelsea. Namun, dia memutuskan untuk meninggalkan The Blues pada musim panas 2020 lalu.
Sejak meninggalkan Chelsea, Lamptey berkembang pesat bersama Brighton & Hove Albion. Lamptey selalu menjadi andalan di posisi bek kanan klub papan tengah Inggris tersebut.
Lamptey sudah tampil dalam 28 pertandingan di semua kompetisi pada musim ini. Pemain berusia 21 tahun tersebut berhasil menyumbang dua assist dari penampilannya tersebut.
Max Aarons
Max Aarons merupakan salah satu bek sayap muda yang cukup menjanjikan di Premier League 2021/2022. Sayangnya, dia masih belum mampu mengangkat Norwich City dari posisi juru kunci.
Aarons menunjukkan penampilan yang cukup bagus sepanjang musim ini. Pemain berusia 22 tahun tersebut sudah memainkan 30 pertandingan di semua kompetisi dengan menyumbang satu assist.
Jika Norwich benar-benar turun kasta, Chelsea mungkin bisa mengejar bek muda asal Inggris tersebut. Aarons mungkin bisa direkrut dengan harga yang cukup terjangkau.
Baca Juga:
- 4 Pemain yang Bisa Dikorbankan Arsenal Demi Tammy Abraham
- Bagaimana Kariernya? 4 Pemain yang Gabung Real Madrid Bareng Gareth Bale
- 9 Pemain yang Pernah Membela Manchester City dan Real Madrid
- 6 Calon Klub Baru Gabriel Jesus Musim Depan, Arsenal atau Barcelona?
- Bagaimana Kariernya? 3 Pemain yang Gabung Liverpool Bareng Mohamed Salah
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 April 2022 20:03
-
Liga Spanyol 25 April 2022 13:43
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:02
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...