
Bola.net - Bola.net - Real Madrid dikabarkan kembali tertarik untuk memboyong Raheem Sterling dari Manchester City. Los Blancos akan memantau perkembangan bintang Inggris tersebut.
Madrid akan akan mengirim perwakilan untuk menyaksikan performa Stering saat membela Inggris kontra Spanyol dalam laga uji coba pada 8 September. Oleh karena itu, transfer tersebut tidak akan terjadi pada musim panas ini.
Pemain berusia 23 tahun tersebut sebelumnya pernah dikaitkan dengan Los Blancos saat masih bermain di Liverpool. Namun, Sterling justru memutuskan pindah ke City pada 2015 lalu.Sterling menjadi top skorer kedua City pada musim lalu setelah mencetak 23 gol di semua kompetisi saat timnya menjuarai Premier League dan Piala Liga. Oleh karena itu, Madrid tentu akan mendapat keuntungan dengan merekrut Sterling.
Berikut ini lima alasan mengapa Real Madrid harus merekrut Raheem Sterling seperti dilansir Sportskeeda.Advertisement
Berkembang Dengan Guardiola
Beberapa tahun lalu, Sterling hampir terlihat mustahil untuk bermain di Real Madrid. Setelah pindah ke Manchester City dari Liverpool dengan biaya 50 juta pounds pada tahun 2015, Sterling menjalani musim pertama yang mengecewakan di Etihad.
Sterling hanya mencetak enam gol di Premier League dan membuat dua assist. Dia mengalami sedikit peningkatan di musim keduanya, pada musim pertama di bawah Guardiola, mencetak tujuh gol dengan membuat enam assist juga.
Namun, Sterling mengalami peningkatan pesat pada musim lalu ketika ia mencetak 18 gol di liga dan juga membuat 11 assist. Sterling meningkat bukan hanya dalam angka saja.
Pergerakan dan posisinya jauh lebih baik. Sterling sekarang adalah pemain yang jauh lebih baik dibandingkan beberapa tahun lalu, dan dia berada di level yang cukup bagus untuk bermain di Real Madrid.
Bisa Tersedia Dengan Harga Murah
Di bursa transfer saat ini, pemain dengan kualitas seperti Sterling dan baru berusia 23 tahun tentu akan menghabiskan banyak uang. Namun, dalam hal ini, itu mungkin bukan masalahnya.
Mengingat pembicaraan kontrak baru Sterling dengan Manchester City terhenti, dia bisa bebas meninggalkan klub tanpa biaya dalam waktu kurang dari dua tahun.
Man City mungkin tidak akan membiarkan hal ini terjadi sehingga bisa saja menjual Sterling selama 18 bulan ke depan. City juga bisa mendatangkan pengganti Sterling dengan uang penjualannya.
Real Madrid punya uang untuk menebus Sterling dari hasil penjualan Cristiano Ronaldo.
Pemain Serba Bisa
Real Madrid selalu menggunakan trio penyerang selama bertahun-tahun. Entah itu Cristiano Ronaldo, Isco, Gareth Bale atau Karim Benzema, mereka semua memiliki kemampuan untuk bermain di mana saja di lini depan.
Oleh karena itu, sangat penting bagi Madrid untuk mendatangkan penyerang yang bisa bermain di beberapa posisi di lini depan.
Sterling adalah salah satu pemain yang bisa melakukan hal tersebut. Dia paling nyaman bermain di kedua sisi sayap dan punya kemampuan melewati pemain belakang lawan.
Sterling mungkin tidak terlalu bagus bermain sebagai penyerang tengah karena belum punya banyak kesempatan untuk bermain di sana dalam karirnya. Di atas kertas, Sterling punya semua atribut untuk melakukan pekerjaan yang bagus di lini depan.
Bisa Atasi Tekanan
Dalam sepanjang kariernya, Sterling harus bisa membungkam semua kritik. Ketika pindah ke Manchester City pada tahun 2015, dia mendapat banyak kritik dan banyak orang mengatakan dia tidak layak ditebus dengan biaya 50 juta pounds.
Meski awalnya terbebani dengan label harganya di City, dia mampu membuktikan dirinya selama setahun terakhir dan sudah menunjukkan bahwa dia adalah salah satu penyerang top di Inggris.
Sterling juga terlihat lebih dewasa dalam beberapa tahun terakhir dan belajar untuk menghilangkan kesan negatif yang selalu dia terima dari media. Dia ingin membuktikan kepada semua orang bahwa dia mampu bermain di level tertinggi dan Real Madrid tentu saja berada di level tertinggi.
Sterling pasti mampu mengatasi semua tekanan yang akan datang kepadanya jika dia pindah ke Real Madrid.
Punya Kecepatan
Kecepatan adalah atribut dari pemain yang cukup ditakuti pemain belakang. Tidak ada pemain bertahan di dunia yang ingin melawan pemain dengan kecepatan seperti Sterling karena sangat sulit untuk dihadapi.
Sterling punya kecepatan yang luar biasa dan itu sangat cocok di Real Madrid. Selama beberapa tahun terakhir, Madrid punya serangan balik yang mematikan dengan pemain-pemain seperti Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale punya kecepatan luar biasa.
Kekuatan Los Blancos sedikit berkurang setelah Ronaldo memutuskan pindah ke Juventus. Sterling akan memperkuat lini depan Real Madrid karena dia sangat bagus dalam situasi serangan balik di City.(skd/ada)
Video Menarik
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 29 Agustus 2018 20:02
-
Liga Italia 29 Agustus 2018 16:00
-
Liga Spanyol 29 Agustus 2018 14:15
-
Liga Spanyol 29 Agustus 2018 14:00
-
Liga Inggris 29 Agustus 2018 13:00
Pertahanan Porak Poranda, Jose Mourinho Telepon Raphael Varane
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...