4 Pemain Arsenal yang Bisa Dijadikan Pelicin Transfer Lautaro Martinez

4 Pemain Arsenal yang Bisa Dijadikan Pelicin Transfer Lautaro Martinez
Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez. (c) AP Photo

Bola.net - Lautaro Martinez kabarnya masuk radar Arsenal. Klub Premier League itu disebut tertarik merekrut bomber Inter Milan itu pada musim panas ini.

Arsenal tertarik merekrut Lautaro Martinez untuk memperkuat lini depannya. Pemain asal Argentina itu dinilai bisa menjadi solusi di lini depan The Gunners.

Kubu Meriam London dilaporkan sudah menghubungi Inter. Mereka ingin menanyakan situasi sang pemain.

Sayang bagi Arsenal, untuk memboyong Lautaro tentu saja tidak mudah. Kepindahan pemain 23 tahun itu akan memakan biaya yang cukup besar.

Untuk memuluskan transfer Lautaro, The Gunners mungkin bisa menawarkan salah satu pemainnya. Siapa saja yang bisa ditawarkan Arsenal?

Berikut ini 4 pemain Arsenal yang bisa disodorkan ke Inter demi mendapatkan Lautaro Martinez.

1 dari 4 halaman

Hector Bellerin

Hector Bellerin

Hector Bellerin (c) AP Photo

Hector Bellerin saat ini tengah diminati Inter Milan. Nerazzurri membutuhkan bek kanan baru usai melepas Achraf Hakimi ke PSG.

Kabarnya, Bellerin sendiri memang tertarik meninggalkan Arsenal. Dia ingin merasakan petualangan baru di Italia.

Kontrak Bellerin di Emirates tersisa dua tahun lagi. Namun, The Gunners kabanrya sudah siap berpisah dengan sang pemain.

2 dari 4 halaman

Alexandre Lacazette

Alexandre Lacazette

Striker Arsenal Alexandre Lacazette merayakan golnya ke gawang Sheffield United di Bramall Lane, Senin (12/04/2021) dini hari WIB. (c) Pool Getty via AP Photo

Alexandre Lacazette bisa jadi pengganti Lautaro Martinez di Inter Milan. Arsenal sepertinya tidak akan keberatan melepas sang pemain.

Lacazette bergabung dengan Arsenal pada tahun 2017. Namun, bomber asal Prancis tersebut tak bisa tampil sesuai ekspektasi.

Kontraknya bersama Arsenal tersisa satu tahun lagi. Namun, The Gunners kabarnya tengah berusaha menjual Lacazette pada musim panas ini.

3 dari 4 halaman

Pierre-Emerick Aubameyang

Pierre-Emerick Aubameyang

Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, usai mencetak gol ke gawang Burnley di pekan ke-29 Premier League 2020/2021 (c) AP Photo

Arsenal mungkin menyesal telah memberikan kontrak baru kepada Pierre-Emerick Aubameyang. Pasalnya, performa sang pemain menurun sejak saat itu.

Aubameyang saat ini sudah tidak muda lagi. Namun, striker berusia 32 tahun itu punya banyak pengalaman dalam menjebol gawang lawan.

Italia bukan barang baru buat Aubameyang. Pasalnya, striker asal Gabon tersebut pernah menjadi bagian dari AC Milan.

4 dari 4 halaman

Bernd Leno

Bernd Leno

Bernd Leno (c) Arsenal FC

Arsenal bersiap melepas Bernd Leno pada musim panas ini. Mereka sudah menyiapkan Aaron Ramsdale.

Inter Milan masih punya Samir Handanovic. Namun, kiper asal Slovenia itu sudah berusia 37 tahun.

Inter butuh kiper baru untuk menjadi suksesor Handanovic di Giuseppe Meazza. La Beneamata bisa mempertimbangkan Leno.

Sumber: Express