3 Target AC Milan untuk Memperkuat Posisi Bek Kanan

3 Target AC Milan untuk Memperkuat Posisi Bek Kanan
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. (c) AP Photo

Bola.net - AC Milan masih terus berburu pemain baru pada bursa transfer musim panas ini. Posisi bek kanan menjadi salah satu priotitas Rossoneri.

Milan sudah cukup sibuk di musim panas ini. Mereka berhasil mendatangkan Sandro Tonali, Brahim Diaz,dan Pierre Kalulu.

Namun, ketiga pemain tersebut sepertinya masih belum cukup. Rossoneri masih ingin mendatangkan bek kanan baru.

Milan punya masalah di posisi bek kanan sejak beberapa musim lalu. Mereka ingin membenahinya pada bursa transfer musim panas ini.

Klub yang bermarkas di San Siro itu sebenarnya punya Andrea Conti di skuadnya. Namun, bek asal Italia itu lebih sering menepi karena cedera.

Walhasil, penampilan Conti di lapangan menjadi tidak konsisten. Sementara itu, kinerja Davide Calabria juga tidak memuaskan.

Lalu, siapa bek kanan yang menjadi incaran Milan? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Serge Aurier

Serge Aurier

Serge Aurier (c) AP Photo

AC Milan sudah lama mengincar bek kanan Tottenham Hotspur, Serge Aurier. Mereka tengah dalam proses negosiasi dengan Spurs untuk mendapatkan Aurier.

Namun, Milan harus mendapatkan kenyataan yang sulit. Spurs mematok harga yang cukup tinggi untuk pemain asal Pantai Gading tersebut.

Aurier bergabung dengan Tottenham pada tahun 2017 dari PSG. Bek berusia 27 tahun itu mencatatkan 42 penampilan di semua kompetisi musim lalu.

2 dari 3 halaman

Diogo Dalot

Diogo Dalot

Diogo Dalot (c) MUFC Official

AC Milan santer dikabar tertarik untuk menggunakan jasa pemain Manchester United Diogo Dalot. Rossoneri disebut sudah mulai membuka pembicaraan terkait transfer Dalot.

Pemain asal Portugal itu sudah tidak terpakai di Old Trafford. Setan Merah pun bersedia melepas Dalot pada bursa transfer musim panas ini.

Menurut jurnalis Fabrizio Romano, Milan ingin memboyong Dalot dengan status pinjaman dengan opsi pembelian. Namun, saat ini masih belum ada kesepakatan yang tercapai.

3 dari 3 halaman

Takehiro Tomiyasu

Takehiro Tomiyasu

Pemain Bologna Takehiro Tomiyasu (kanan) berduel dengan striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic. (c) AP Photo

Takehiro Tomiyasu juga masuk dalam radar AC Milan. Rossoneri kabarnya ingin merekrut bek Jepang itu usai mereka mengalahkan Bologna di pekan pertama Serie A.

Tomiyasu bergabung dengan Bologna pada musim panas 2019 setelah didatangkan dari Sint-Truiden. Pemain 21 tahun itu sudah mencatatkan 32 penampilan untuk Rossoblu.

Tomiyasu termasuk pemain serbabisa. Selain sebagai bek kanan, ia bisa berperan di sektor gelandang bertahan dan bek tengah.

Sumber: Berbagai Sumber