
Bola.net - Chelsea akhirnya berhasil mendapatkan penyerang baru. The Blues belum lama ini mengumumkan keberhasilan mereka untuk merekrut striker RB Leipzig Timo Werner.
Werner memang sudah menjadi rebutan banyak klub top Eropa. Itu menyusul aksi impresifnya di lini depan Leipzig musim ini.
Pemain berusia 24 tahun itu belakangan ini sering dikaitkan dengan sejumlah klub Inggris. Ia menjadi rebutan tiga raksasa Premier League, yaitu Manchester United, Liverpool dan Chelsea.
Advertisement
Liverpool sebelumnya sempat difavoritkan untuk mendapatkan tanda tangan Werner. Namun, sang pemain justru memilih untuk datang ke Stamford Bridge.
Chelsea menebus klausul pelepasan pemain asal Jerman tersebut. Werner akan resmi menjadi bagian dari The Blues pada bulan Juli mendatang.
Berikut ini tiga striker termahal Chelsea seperti dilansir Transfermarkt.
Timo Werner
Chelsea menebus klausul pelepasan Werner senilai 53 juta euro. Hal itu menjadikan Werner sebagai striker termahal ketiga dalam sejarah klub.
Werner akan bertahan bersama RB Leipzig hingga Bundesliga berakhir. Ia baru bergabung dengan skuad Chelsea pada bulan Juli mendatang.
Nama Werner memang mencuri perhatian sepanjang musim ini. Pemain asal Jerman itu mampu mencetak 32 gol dari 43 pertandingan semua kompetisi.
Fernando Torres
Torres tampil saat gemilang saat memperkuat Liverpool sejak 2007 hingga 2011. Hal itulah yang membuat Chelsea kepincut merekrut pemain asal Spanyol tersebut.
Chelsea memboyong Torres pada bursa transfer musim dingin 2011. The Blues mengeluarkan 58,5 juta euro untuk mendatangkan Torres ke Stamford Bridge.
Selama bermain untuk Chelsea, Torres hanya menorehkan 45 gol dari 172 pertandingan. Sang pemain meninggalkan The Blues pada tahun 2015 dan saat ini ia sudah pensiun.
Alvaro Morata
Chelsea mengeluarkan 66 juta euro untuk membeli Alvaro Morata. Sang striker didatangkan dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2017.
Sayang, Morata gagal menunjukkan ketajamannya setelah hijrah ke Premier League. Ia hanya berhasil mencetak 24 gol dalam 72 pertandingan di semua kompetisi.
Alhasil, karier Morata di Stamford Bridge tidak berlangsung lama. Sang pemain saat ini sudah kembali ke Spanyol dengan memperkuat Atletico Madrid.
Sumber: Transfermarkt
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Juni 2020 20:14
-
Liga Inggris 18 Juni 2020 17:00
-
Bundesliga 18 Juni 2020 16:50
Timo Werner Sudah Tidak Sabar Ingin Raih Kesuksesan Bersama Chelsea
-
Liga Inggris 18 Juni 2020 16:27
Resmi, Chelsea Tuntaskan Transfer Timo Werner dari RB Leipzig
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...