
Bola.net - Setelah menjalani musim 2018-19 dengan buruk, Real Madrid belanja pemain besar-besaran di musim panas guna membenahi skuadnya. Zinedine Zidane memperkuat skuadnya dengan membeli pemain-pemain seperti Eden Hazard, Luka Jovic, Eder Militao, Rodrygo, dan Ferland Mendy.
Beberapa pemain baru itu sudah membuat kesan yang bagus pada musim debut mereka. Sementara itu, beberapa pemain lainnya masih perlu menyesuaikan diri dengan kehidupan di Spanyol.
Setelah menjalani start yang sulit pada musim ini, Los Blancos berhasil memenangkan Piala Super Spanyol pada bulan Januari 2020. Madrid juga mulai terlihat seperti favorit untuk memenangkan gelar La Liga.
Advertisement
Zidane sepertinya sudah menemukan perpaduan yang sempurna antara pemain yang berpengalaman dan pemain muda di skuadnya. Mereka mampu menjadi penantang gelar sebelum musim ditangguhkan karena virus Corona
Pemain seperti Mendy dan Rodrygo terlihat seperti pembelian yang jitu. Sementara itu, Hazard dan Jovic masih berusaha untuk menemukan ritme permainan mereka.
Lantas siapa saja pemain Real Madrid yang penampilannya cukup menonjol musim ini? Berikut ini tiga pemain Los Blancos yang tampil menonjol musim ini dilansir dari Sportskeeda.
Federico Valverde
Federico Valverde menjadi penentu untuk musim Real Madrid. Pemain internasional Uruguay itu menjadi pemain terbaik untuk Los Blancos musim ini dan ia telah membuktikan dirinya sebagai pemain reguler dalam skuad asuhan Zinedine Zidane.
Valverde telah membuat 22 penampilan di liga. Pemain berusia 21 tahun itu berhasil mencetak 2 gol dan 4 assist di kampanye La Liga musim ini.
Valverde merupakan pekerja keras di lini tengah Real Madrid. Penampilannya telah membuat Real Madrid mulai melupakan Paul Pogba. Valverde diyakini bisa menjadi penerus sempurna bagi Luka Modric.
Casemiro
Pemain lainnya yang menjadi bos di lini tengah untuk Los Blancos adalah Casemiro. Pemain Brasil itu sudah menjadi gelandang bertahan yang ulung, tetapi musim ini, ia telah berevolusi menjadi versi dirinya yang lebih lengkap.
Casemiro sudah membuat 25 penampilan untuk Real Madrid musim ini dan telah menjadi pemain penting untuk skuad. Pemain Brasil itu dikenal karena tekel, intersep, pemulihan, dan keterampilan defensifnya secara keseluruhan.
Selain itu, Casemiro sudah mencetak 3 gol dan 2 assist, yang menunjukkan bahwa ia bisa menjadi lebih dari sekedar gelandang bertahan. Kombinasi Toni Kroos, Casemiro, dan Valverde mampu memberikan stabilitas untuk tim asuhan Zidane dan bisa membantu Los Blancos mencapai kesuksesan besar di tahun-tahun mendatang.
Thibaut Courtois
Thibaut Courtois berhasil memenangkan hati Madridista musim ini dengan penampilannya yang mengesankan di bawah mistar. Pemain Belgia itu mendapat banyak kritik pada musim debutnya di Real Madrid, tetapi sekarang muncul sebagai salah satu kiper terbaik di dunia pada musim ini.
Courtois telah membuat 24 penampilan di La Liga dan sudah membuat 12 clean sheet sejauh ini. Penampilan Courtois di bawah mistar sangat krusial karena ia telah membuat 47 penyelamatan di liga hanya kebobolan 16 gol.
Pemain Belgia itu sudah menyelamatkan tim asuhan Zidane di berbagai kesempatan dan juga berperan dalam kemenangan Piala Super Spanyol. Ia berhasil melakukan penyelamatan penting dalam adu penalti dan pertandingan akhirnya dimenangkan Real Madrid dengan skor 4-1.
Sumber: Sportskeeda
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 12 April 2020 22:30
Belum Bergabung dengan Tim Inti Real Madrid, Apakah Kubo Sudah Menyerah?
-
Liga Inggris 12 April 2020 10:51
Gantikan Aubameyang, Arsenal Siapkan 50 Juta Euro untuk Beli Luka Jovic
-
Liga Spanyol 12 April 2020 10:22
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:03
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:46
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:31
MOST VIEWED
- Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
- 5 Pengganti Realistis Virgil van Dijk di Liverpool, Siapa yang Bisa Mengisi Posisinya?
- Arne Slot Bisa Belajar! 4 Manajer Hebat yang Bangkit Setelah Kalah di Final Carabao Cup Pertamanya
- Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...