
Bola.net - Bola.net - Manchester United memulai petualangannya di Liga Champions musim ini dengan hasil yang positif. Mereka berhasil mengalahkan Young Boys dengan skor 3-0 di Stade de Suisse Wankdorf, Kamis (19/9) dini hari WIB.
Pogba menjadi bintang dalam pertandingan tersebut setelah memborong dua gol. Sementara itu, satu gol United lainnya dicetak oleh Anthony Martial.
Kemenangan di kandang Young Boys itu membuat Setan Merah memimpin klasemen Grup H dengan raihan tiga poin. Mereka unggul selisih gol atas Juventus yang menang 2-0 di kandang Valencia.
Advertisement
Ada tiga pemain yang memiliki peran sangat penting dalam kemenangan tim asuhan Jose Mourinho tersebut di pentas Eropa. Siapa saja mereka? Berikut ini daftarnya seperti dilansir Sportskeeda.
Diogo Dalot
Dalot akhirnya mendapatkan debutnya untuk Manchester United dan penampilannya secara keseluruhan cukup mengesankan. Dalot bagus dalam menjaga daerahnya meskipun beberapa kali terpeleset karena rumput sintetis.
Kecepatan dan triknya mampu membuat pemain Young Boys kewalahan setiap kali dia maju ke depan. Dia mengirim beberapa umpan silang, tetapi sayangnya tidak berbuah gol. Dia mencoba membantu Marcus Rashford tapi pemain Inggris itu tidak sedang dalam permainan terbaiknya.
Babak kedua tidak banyak mengalami perubahan. Dalot semakin nyetel ke dalam permainan dan menunjukkan tanda-tanda membangun kombinasi yang bagus dengan rekan setimnya. Dia bertahan dengan bagus sehingga juara Swiss itu jarang mengancam dari sisinya.
Ketika Juan Mata masuk menggantikan Rashford pada menit ke-68, Dalot menemukan ruang yang lebih banyak untuk berlari ke depan karena pemain Spanyol itu cenderung bermain ke dalam. Dia melepas beberapa umpan silang lagi, tetapi tidak bisa menemukan rekan satu timnya.
Pemain Portugal itu bisa menunjukkan ketenangan dan kemampuannya mengolah bola. Meski kesempatan bermainnya akan sangat terbatas dengan kehadiran Antonio Valencia di skuad, Dalot terlihat seperti pengganti yang bagus untuk kapten United tersebut.
Fred
Pemain asal Brasil itu kembali ke lapangan setelah absen dalam dua pertandingan terakhir dan menebus absennya dengan penampilan yang bagus. Fred adalah pemain United yang paling sibuk pada babak pertama dan sepertinya dia sudah mengcover seluruh lapangan sendirian pada babak pertama.
Pemain asal Brasil itu bermain agresif, mampu menghentikan serangan balik lawan dan ikut membantu serangan United. Dia terus menggerakkan bola dan menunjukkan kecepatannya juga dalam beberapa kesempatan.
Fred mampu membuat fullback ikut ke dalam permainan dan bahkan mencoba menyuplai bola kepada striker. Dia bahkan sempat masuk ke kotak penalti dan mengirim umpan silang yang indah tapi sayangnya tidak ada yang menyambutnya.
Fred mendapat kartu kuning pada awal babak kedua sehingga harus membatasi permainannya. Namun, ia tetap menunjukkan performa terbaiknya dan menghabiskan paruh kedua dengan usaha seperti pada babak pertama.
Fred merupakan pemain yang merancang serangan balik yang berujung pada gol Anthony Martual. Fred juga melakukan intersep penting setelah unggul 3-0 sebelum digantikan oleh Marouane Fellaini pada menit ke-68.
Paul Pogba
Pogba adalah kapten United saat melawan Young Boys dan memulai pertandingan dengan baik. Dia bermain seperti biasanya, menggunakan tubuhnya untuk melindungi bola, melepas umpan silang dan mencoba menyupai bola kepada tiga pemain depan.
Pogba sempat mengirim umpan kepada Romelu Lukaku tetapi pemain Belgia itu tidak bisa mengkonversinya menjadi gol. Pogba akhirnya bisa memecah kebuntuan timnya pada menit ke-35. Tembakan kaki kiri pemain asal Prancis itu bersarang di pojok gawang Young Boys.
United mendapat penalti pada menit ke-43 dan Pogba maju sebagai algojo. Meski sebelumnya gagal mengeksekusi penalti melawan Burnley, Pogba bisa saja menyerahkan tugas tersebut kepada Lukaku, tetapi sang pemain dengan penuh percaya diri mengambil penalti tersebut. Ia mengeksekusi penalti dengan sempurna dan menambah keunggulan Setan Merah menjadi 2-0.
Pogba masih bermain dengan bagus pada babak kedua. Pogba kemudian mengkreasi gol ketiga timnya yang dicetak Anthony Martial. Umpan Pogba diteruskan tembakan Martial yang bersarang di gawang Young Boys. Pogba kemudian ditarik keluar pada menit 74 dan digantikan oleh Andreas Pereira.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 19 September 2018 23:48
-
Liga Champions 19 September 2018 23:30
-
Liga Champions 19 September 2018 23:05
-
Liga Champions 19 September 2018 23:05
Ivan Rakitic Ingin Lionel Messi Cetak Hat-trick Lebih Banyak Lagi
-
Liga Champions 19 September 2018 22:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...