3 Pemain Gratis yang Bisa Digaet Arsenal di Musim Panas

3 Pemain Gratis yang Bisa Digaet Arsenal di Musim Panas
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta (c) AP Photo

Bola.net - Kompetisi Premier League saat ini tengah terhenti akibat pandemi virus Corona. Meskipun begitu, rencana transfer Arsenal tetap berjalan.

Arsenal ingin meningkatkan kekuatan skuadnya pada musim panas. Karena itu, mereka berencana mendatangkan sejumlah pemain baru.

The Gunners sudah dikaitkan dengan sejumlah pemain seperti Dayot Upamecano, Philippe Coutinho hingga Thomas Partey. Namun, pemain-pemain tersebut akan memakan biaya transfer yang besar.

Arsenal kabarnya memiliki dana transfer yang terbatas di bursa transfer musim panas mendatang. Hal itu membuat mereka tidak bisa merekrut pemain dengan harga selangit.

Untuk menghemat pengeluaran klub, Arsenal bisa menggaet pemain yang berstatus bebas transfer pada musim panas. Ada banyak pemain gratis berkualitas yang bisa mendongrak kualitas Arsenal.

Berikut ini tiga yang bisa direkrut Arsenal secara gratis pada musim panas seperti dilansir Tribuna.

1 dari 3 halaman

Thomas Meunier

Thomas Meunier

Thomas Meunier (c) AFP

Thomas Meunier sempat dikaitkan dengan Arsenal pada musim panas lalu meski kepindahannya tidak terwujud. Pemain berusia 28 tahun itu pandai memulihkan bola yang hilang (1,7 tekel sukses per laga di Ligue 1) dan bisa menjadi aset berharga di masa depan.

Mengingat perkembangan Hector Bellerin mandek, Arsenal membutuhkan seseorang untuk bersaing dengan pemain Spanyol tersebut. Meunier, yang telah mengangkat banyak trofi bersama PSG, akan membawa pengalaman dan mental juara bagi tim muda Arteta.

2 dari 3 halaman

Daler Kuzyaev

Daler Kuzyaev

Daler Kuzyaev (c) FC Zenit

Daler Kuzyaev adalah pemain yang mampu menciptakan peluang bagi striker. Pemain internasional Rusia itu sangat penting dalam membangun serangan, sering terlihat bermain satu-dua atau, menahan bola untuk menemukan cara yang lebih baik untuk maju.

Sering dimainkan sebagai gelandang tengah, pemain berusia 27 tahun itu adalah seorang penekel yang bagus. Mampu bermain dalam berbagai peran, pemain Zenit St Petersburg itu adalah pengganti yang sempurna untuk Dani Ceballos seandainya pemain Spanyol itu memutuskan untuk meninggalkan Emirates.

3 dari 3 halaman

John Lundstram

John Lundstram

Pemain Sheffield United John Lundstram (kiri). (c) AP Photo

John Lundstram bisa berkembang di bawah asuhan Mikel Arteta. Gelandang Sheffield United itu belum menandatangani perpanjangan kontrak dan bisa menjadi pemain gratis di bursa transfer musim panas mendatang.

Pemain asal Inggris itu sudah mencetak 4 gol dan membuat 3 assist pada musim ini. Dia juga efektif saat maju ke depan dan bisa menambah ancaman di depan gawang dalam serangan Arsenal.

Sumber: Tribuna