3 Bek Kiri Yang Bisa Dipertimbangkan MU Selain Jordi Alba

3 Bek Kiri Yang Bisa Dipertimbangkan MU Selain Jordi Alba
Jordi Alba (c) AP

Bola.net - Bola.net - Manchester United menjalani start yang buruk bersama Jose Mourinho pada musim ini. Oleh karena itu, Mourinho harus segera meningkatkan kekuatan skuatnya.

Bek kiri adalah salah satu posisi yang perlu mendapatkan perbaikan. Salah satu pemain yang sedang dikaitkan dengan Setan Merah adalah bek kiri Barcelona Jordi Alba.

MU Kabarnya ingin mendatangkan Alba dari Barcelona pada tahun depan. Akan tetapi, usaha mereka untuk mendapatkan pemain Spanyol itu tidak akan mudah.

Setan Merah harus membayar mahal apabila ingin membuat Alba berpisah dengan Barcelona. Karena itu, MU mungkin harus mempertimbangkan pemain lainnya jika kesulitan mendapatkan Alba.

Berikut ini tiga bek kiri yang bisa dipertimbangkan Manchester United selain Jordi Alba seperti dilansir Sportskeeda.

1 dari 4 halaman

Ferland Mendy (Lyon)

Ferland Mendy (Lyon)

Ferland Mendy (c) AFP

Manchester United sebenarnya membutuhkan pelapis yang bagus untuk Luke Shaw dan pengganti Ashley Young. Dalam hal itu, Alba sepertinya terlalu bagus tetapi tidak untuk Ferland Mendy.

Bek kiri Lyon itu adalah salah satu dari pemain muda yang cukup mencuri perhatian di dunia saat ini. Dia juga digadang-gadang sebagai pengganti untuk Jordi Alba di Barcelona.

Setelah menunjukkan performa yang menjanjikan, dia hanya dihargai sebesar 10,8 juta pounds. Dia pasti menjadi pembelian yang bagus jika Jose Mourinho berhasil merekrutnya dari Lyon pada musim dingin.

2 dari 4 halaman

Lucas Hernandez (Atletico Madrid)

Lucas Hernandez (Atletico Madrid)

Lucas Hernandez (c) AFP

Untuk pemain berusia 22 tahun, Lucas Hernandez punya banyak pengalaman dibandingkan dengan usianya. Pada tahap awal dalam karirnya, dia sudah menjadi juara Piala Dunia, juara Liga Europa, dan runner-up Liga Champions.

Dengan segudang pengalaman yang dimilikinya, Hernandez pasti bisa meningkatkan kekuatan lini belakang Manchester United. Pemain asal Prancis itu juga bisa bermain sebagai bek tengah.

Harga pasar bek Atletico Madrid itu sebesar 36 juta pounds. Namun, raksasa La Liga itu tentu tidak akan membiarkan sang pemain pergi dengan mudah.

3 dari 4 halaman

Faouzi Ghoulam (Napoli)

Faouzi Ghoulam (Napoli)

Faouzi Ghoulam (c) AFP

Jose Mourinho dikabarkan akan mengajukan tawaran senilai 40 juta pounds untuk bek kiri Napoli Faouzi Ghoulam pada Januari nanti. Pemain asal Aljazair itu masih belum tampil untuk tim asuhan Carlo Ancelotti musim ini setelah cedera ligamen anterior.

Ghoulam diproyeksikan bisa kembali kembali beraksi di atas lapangan pada bulan November. Pemain berusia 27 tahun ini juga mampu bermain sebagai gelandang dan pemain sayap kiri.

Umpan silang Ghoulam akan sangat berguna buat Manchester United dan dia juga sangat bagus dalam mengambil set-pieces. Harga pasar Ghoulam mencapai 22,5 juta pounds dan Setan Merah akan menghadapi proses negosiasi yang alot dengan Napoli.

4 dari 4 halaman

Video Pilihan

Video penyelam bebas Adam Stern melakukan angkat beban dalam air saat berada di Amed, Bali.