10 Rekrutan Terbaik Premier League Musim Ini

10 Rekrutan Terbaik Premier League Musim Ini
10 Rekrutan Terbaik EPL Musim Ini (c) tdm

Bola.net - - Premier League selalu menjadi sorotan tiap kali bursa transfer dimulai. Keberadaan tim-tim besar nan kaya dengan dana melimpah menjadi penyebabnya. Kemampuan mereka untuk mendatangkan pemain dengan dana tak terbatas membuat kompetisi yang mengklaim sebagai yang terbaik di dunia ini dipenuhi para pemain bintang.

Para pemain tersebut didatangkan dengan biaya besar, dengan harapan besar demi mengubah nasib klub menjadi lebih baik. Namun tak semuanya dana besar tersebut berbanding lurus dengan penampilan cemerlang mereka.

Dan berikut 10 rekrutan terbaik Premier League seperti yang dilansir Daily Mail.

1 dari 10 halaman

Fernandinho (Manchester City)

Fernandinho (Manchester City)

Meskipun kalah mentereng dari gelandang Manchester City lain, Yaya Toure, namun penampilan konsisten Fernandinho di lini tengah City begitu dominan. Kehadirannya memberikan energi, stabilitas dan pergerakan yang luar biasa dalam sistem permainan City. Alasan mengapa dia berada di puncak daftar tersebut adalah konsistensi yang dia tunjukkan sepanjang musim ini sejak didatangkan CIty dari Shakhtar dengan bandrol 30 juta poundsterling.
2 dari 10 halaman

Romelu Lukaku (Everton)

Romelu Lukaku (Everton)

Sebuah rekrutan yang menunjukkan betapa cerdiknya Everton memanfaatkan situasi. Didatangkan dari Chelsea, klub induk yang selama ini seakan tak percaya bakatnya, Everton mampu merasakan manfaat lewat torehan gol demi gol Lukaku.
3 dari 10 halaman

Jason Puncheon (Crystal Palace)

Jason Puncheon (Crystal Palace)

Didatangkan dengan status pinjaman, Jason Puncheon akhirnya berganti status menjadi pemain permanen di Crystal Palace pada Januari lalu. Penampilannya sepanjang musim ini turut membantu Palace tampil mengejutkan musim ini. Sepanjang 2014, tujuh gol yang dia cetak memberikan poin-poin krusial bagi Palace.
4 dari 10 halaman

Wilfried Bony (Swansea City)

Wilfried Bony (Swansea City)

Sempat diragukan bakal sesukses saat di Belanda, Wilfried Bony mampu membuktikan diri dia mampu beradaptasi dengan Premier League bersama Swansea City. 24 gol yang dia cetak untuk Swansea membuktikan kualitasnya.
5 dari 10 halaman

Loic Remy (Newcastle)

Loic Remy (Newcastle)

Meskipun berstatus pemain pinjaman dari QPR, namun Remy mampu membuktikan diri bahwa dirinya memang pantas bermain di kompetisi tertinggi sekelas Premier League. Dengan 14 gol yang dia cetak musim ini, Remy telah menjadi salah satu kunci sukses Newcastle bertahan di kasta tertinggi.
6 dari 10 halaman

Nemanja Matic (Chelsea)

Nemanja Matic (Chelsea)

Baru bergabung pada Januari lalu, Matic membuktikan bahwa dirinya memang pantas kembali berbaju Chelsea. Dengan bandrol 21 juta pound, Matic memberikan energi dan ketenangan di lini tengah Chelsea.
7 dari 10 halaman

James McCarthy (Everton)

James McCarthy (Everton)

Sebelum pindah ke Everton, pemain berbandrol 13 juta pound ini hanya dikenal oleh mayoritas pendukung Wigan. Namun penampilan menawannya di Goodison Park kini membuatnya semakin dikenal sebagai salah satu gelandang terbaik saat ini.
8 dari 10 halaman

Alvaro Negredo (Manchester City)

Alvaro Negredo (Manchester City)

Penyerang Spanyol tersebut memang tak begitu cemerlang di paruh kedua musim ini. Namun selama putaran pertama, penampilannya begitu mempesona sebagai pengganti Sergio Aguero yang sempat cedera. Didatangkan dari Sevilla dengan bandrol 20 juta poundsterling, Negredo mampu mencetak 23 gol untuk City.
9 dari 10 halaman

Dejan Lovren (Southampton)

Dejan Lovren (Southampton)

Bek Kroasia tersebut menjadi satu-satunya pemain dengan posisi bek dalam daftar tersebut. Di datangkan dari Lyon dengan dana hanya 8,5 juta poundsterling, sepanjang musim Lovren mampu menampilkan permainan hebat di lini belakang Southampton.
10 dari 10 halaman

Willian (Chelsea)

Willian (Chelsea)

Didatangkan dengan dana yang cukup besar, 32 juta poundsterling, Willian sempat mengalami masa sulit di awal-awal musim. Perlahan tapi pasti, Willian mampu menampilkan permainan menawan di bawah arahan Jose Mourinho, imbasnya, satu tempat di skuat Brasil untuk Piala Dunia menjadi miliknya.