10 Pesepakbola yang Pernah Mengalami Sakit Parah

10 Pesepakbola yang Pernah Mengalami Sakit Parah

Bola.net - Bola.net - Sama seperti kita, seorang pesepakbola hanyalah manusia biasa. Mereka pun tak luput dengan apa yang namanya penyakit. Selain cedera, terkadang virus atau penyakit yang menimpa seorang pesepakbola harus memaksanya untuk meninggalkan dunia yang sangat dicintainya.

Namun beberapa pesepakbola sukses mengalahkan penyakit yang dideritanya dan kembali merasakan nikmatnya mengolah si kulit bundar.

Berikut ini adalah daftar pesepakbola yang sukses melakoni comeback setelah terserang sakit parah.

1 dari 10 halaman

Francesco Acerbi

Francesco Acerbi

Sosok yang satu ini patut dijadikan contoh untuk tidak mudah menyerah atas apa yang menimpa kita. Francesco Acerbi tercatat sudah pernah mengalahkan kanker testis, bukan sekali, melainkan sebanyak dua kali!. Berkat serangkaian terapi yang dijalaninya, Acerbi sudah terbebas dari penyakit mematikan tersebut dan siap bermain sepak bola lagi.
2 dari 10 halaman

Nwankwo Kanu

Nwankwo Kanu

Sebelum bergabung ke Arsenal dan meraih banyak gelar juara, Kanu sempat menghabiskan karirnya di Ajax dan Inter Milan. Saat berada di Inter, Kanu menjalani pemeriksaan medis dan mendapati dirinya menderita penyakit jantung. Kanu patut berterima kasih kepada Arsene Wenger yang mempercayainya dan memberikannya kesempatan kedua untuk bermain secara profesional.
3 dari 10 halaman

Darren Fletcher

Darren Fletcher

Darren Fletcher menghabiskan seluruh karir sepak bolanya untuk mengabdi kepada Manchester United. Namun kejadian nahas menimpanya pada tahun 2011, Fletcher didiagnosa menderita kanker usus. Akibatnya ia harus menjalani berbagai terapi yang membuatnya harus absen dari dunia sepak bola semlama kurang lebih dua tahun.
4 dari 10 halaman

Lionel Messi

Lionel Messi

Seperti sudah kita ketahui, Messi kecil mengidap penyakit kelainan hormon yang membuatnya tidak bisa tumbuh secara normal. Biaya pengobatan yang mahal nyaris membuat keluarganya putus asa. Barcelona pun membuat perjudian dengan merekrut Messi dan membiayai engobatannya secara gratis.

Hasilnya sepadan, La Pulga sukses menyumbangkan berbagai trofi sebagai bentuk balas budinya kepada Barcelona.
5 dari 10 halaman

Stiliyan Petrov

Stiliyan Petrov

Stiliyan Petrov adalah pesepakbola asal Bulgaria yang terkenal dengan sepak terjangnya bersama Celtic dan Aston Villa. Pada tahun 2012, Petrov didiagnosa menderita penyakit mematikan, Leukimia. Berkat perjuangan pantang menyerah, Petrov sukses menyembuhkan dirinya, namun memutuskan pensiun pada Mei 2013.

Saat ini Petrov aktif bermain bersama tim Sunday League, Wychall Wanderers.
6 dari 10 halaman

Eric Abidal

Eric Abidal

Eric Abidal yang saat ini bermain untuk Olympiakos merupakan bagian dari generasi emas Barcelona yang mendominasi Eropa di tahun 2009. Pada tahun 2011 Abidal diketahui menderita tumor liver yang mengharuskannya menjalani operasi. Pada tahun 2012 ia diharuskan menerima transplantasi liver akibat masalah yang timbul pada operasi sebelumnya.
7 dari 10 halaman

Mario Balotelli

Mario Balotelli

Pada saat masih bayi, tepatnya saat berumur 3 tahun, Mario Balotelli harus menjalani beberapa operasi akibat menderita komplikasi yang mengancam jiwanya. Seperti kita semua ketahui, Balo berhasil sembuh dan sampai saat ini telah bermain bagi klub-klub top Eropa.
8 dari 10 halaman

Asa Hartford

Asa Hartford

Asa Hartford adalah pensiunan pesepakbola asal Skotlandia yang sempat gagal menjalani tes medis di Leeds United akibat didiagnosa menderita penyakit jantung. Namun Hartford berhasil membuktikan tekadnya dengan dirinya berhasil membawa Manchester City menjuarai Piala Liga di tahun 1976.
9 dari 10 halaman

Garrincha

Garrincha

Garrincha adalah anggota Timnas Brasil yang menjuarai Piala Dunia 1958 dan 1962 bersama Pele. Diluar kemampuan hebatnya, Garincha ternyata menderita cacat tulang belakang, kaki kanannya bengkok ke dalam, serta keki kirinya 6 cm lebih pendek dan melengkung keluar. Kendati demikian ia tetap mampu berprestasi di dunia sepak bola.
10 dari 10 halaman

Ivan Klasnic

Ivan Klasnic

Ivan Klasnic adalah pesepakbola pertama yang mampu melakukan comeback usai menerima transplantasi organ. Hal itu terjadi pada Januari 2007 saat dirinya didiagnosa menderita gagal ginjal. Sesudah operasi Klasnic masih terus bermain bagi Bolton Wanderers sebelum mengakhiri karirnya bersama Mainz 05.