10 Pemain yang Berpotensi Dipinjamkan Chelsea Musim Depan, Gilmour Menuju Norwich

10 Pemain yang Berpotensi Dipinjamkan Chelsea Musim Depan, Gilmour Menuju Norwich
Stadion Chelsea, Stamford Bridge (c) AP Photo

Bola.net - Chelsea sepertinya bakal sibuk di bursa transfer musim panas ini. Mereka ingin mendatangkan sejumlah pemain baru.

Setelah meraih Liga Champions pada musim lalu, Chelsea sekarang sedang mempersiapkan timnya untuk menghadapi musim depan. The Blues punya target meraih gelar Premier League.

Tim asuhan Thomas Tuchel itu sudah dikaitkan dengan sejumlah pemain bintang. Mereka berpotensi datang ke Stamford Bridge dalam waktu dekat ini.

Chelsea sendiri sudah punya banyak pemain berkualitas di skuadnya. Kehadiran pemain-pemain baru tentunya akan membatasi kesempatan bermain mereka.

Chelsea bisa melepas beberapa pemainnya ke klub lain dengan status pinjaman. Dengan demikian, para pemain itu bisa mendapat kesempatan bermain rutin di tempat lain.

Berikut ini 10 pemain yang berpotensi dipinjamkan Chelsea pada musim depan.

1 dari 10 halaman

Kepa Arrizabalaga

Kepa Arrizabalaga

Kepa Arrizabalaga ketika pemanasan sebelum melawan Liverpool, 20 September 2020. (c) AP Photo

Kepa Arrizabalaga saat ini masih menyandang status sebagai kiper termahal di dunia. Dia dikontrak Chelsea dengan biaya yang mencapai 80 juta euro dari Athletic Bilbao.

Meski begitu, penampilan Kepa di Stamford Bridge sangat mengecewakan. Alhasil, kiper asal Spanyol itu sekarang hanya menjadi pelapis Edouard Mendy.

Kepa tidak akan menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Chelsea pada musim depan. Dia bisa meninggalkan klub dengan status pinjaman pada musim panas ini.

2 dari 10 halaman

Jamie Cumming

Jamie Cumming sempat menjadi kiper ketiga Chelsea pada musim 2019/20. Dia kemudian dipinjamkan ke Stevenage pada musim lalu.

Kiper berusia 21 tahun itu tampil cukup bagus untuk tim League Two tersebut. Cumming membuat 47 penampilan di semua kompetisi.

Cumming akan kembali ke Chelsea untuk menjalani pra-musim. Dia diperkirakan akan kembali dipinjamkan untuk melanjutkan perkembangannya.

3 dari 10 halaman

Ethan Ampadu

Ethan Ampadu

Ethan Ampadu (c) AFP

Chelsea merekrut Ethan Ampadu pada tahun 2017 dari Exeter City. Namun, pemain asal Wales tersebut belum mampu menembus tim inti The Blues.

Ampadu tidak banyak bermain saat dipinjamkan ke RB Leipzig pada musim 2019/2020. Dia menjalani masa peminjaman di Sheffield United pada musim lalu.

Ampadu masih belum punya tempat di jantung pertahanan Chelsea. Dia harus meninggalkan klub untuk mendapat kesempatan bermain reguler.

4 dari 10 halaman

Malang Sarr

Malang Sarr

Malang Sarr ketika membela OGC Nice pada musim 2019/2020 (c) OGC Nice

Chelsea merekrut Malang Sarr pada musim panas 2020 dari Nice. Namun, sang pemain langsung dipinjamkan ke Porto.

Karier pemain berusia 22 tahun itu di Portugal kurang begitu sukses. Dia tak mampu menjadi starter reguler di Estadio do Dragao.

Sarr hanya tampil delapan kali di Liga Portugal pada musim lalu. Dia sepertinya tak masuk dalam rencana Thomas Tuchel pada musim depan.

5 dari 10 halaman

Henry Lawrence

Henry Lawrence merupakan pemain reguler di tim u-23 Chelsea. Dia mencatatkan 19 penampilan di semua kompetisi musim lalu.

Lawrence sempat berlatih bersama tim senior Chelsea pada era Frank Lampard. Namun, pemain berusia 19 tahun itu belum pernah turun sekalipun.

Lawrence dikenal sebagai pemain serbabisa. Selain bek kanan, dia bisa bermain di posisi gelandang bertahan, bek kiri dan gelandang kiri.

6 dari 10 halaman

Ian Maatsen

Ian Maatsen mencatatkan debut di tim utama Chelsea pada era Frank Lampard. Dia sampai sejauh ini baru mencatatkan satu penampilan untuk tim utama The Blues.

Maatsen dipinjamkan ke Charlton Athletic pada musim lalu. Dia tampil reguler dengan memainkan 35 laga untuk klub League One tersebut.

Berposisi sebagai bek kiri, Maatsen memiliki insting menyerang yang tinggi. Namun, dia tidak akan bisa menggeser Ben Chilwell pada musim depan.

7 dari 10 halaman

Lewis Bate

Lewis Bate merupakan salah satu gelandang muda berbakat yang dihasilkan akademi Chelsea. Dia Pemain berusia 18 tahun ini beroperasi sebagai jenderal di lapangan tengah tim u-23 Chelsea.

Bate belum pernah tampil untuk tim senior Chelsea. Namun, dia sudah dilibatkan sebagai pemain cadangan dalam beberapa pertandingan pada era Frank Lampard.

Bate mencatatkan 26 penampilan di semua kompetisi pada musim lalu. Dia membutuhkan kesempatan bermain reguler untuk melanjutkan perkembangannya.

8 dari 10 halaman

Billy Gilmour

Billy Gilmour

Pemain Chelsea, Billy Gilmour. (c) AP Photo

Billy Gilmour menembus tim utama Chelsea pada era Frank Lampard. Dia sampai sejauh ini baru mencatatkan 22 penampilan untuk The Blues.

Gilmour turut membantu Chelsea meraih juara Liga Champions pada musim lalu. Dia pun masuk skuad Timnas Skotlandia untuk Euro 2020.

Gilmour tampaknya tak punya tempat di skuad Chelsea pada musim 2021/2022. Gelandang 20 tahun itu kabarnya akan dipinjamkan ke Norwich City.

9 dari 10 halaman

Trevoh Chalobah

Trevoh Chalobah

Trevoh Chalobah (c) CFC

Trevoh Chalobah belum pernah bermain untuk tim senior Chelsea. Namun, dia pernah menjadi pemain cadangan Chelsea pada final FA Cup 2018 melawan Manchester United.

Chalobah menghabiskan tiga musim terakhir dengan dipinjamkan ke klub lain. Dia bermain bersama klub Prancis Lorient pada musim lalu.

Bersama Lorient, Chalobah tampil dalam 30 pertandingan di semua kompetisi. Bek berusia 21 tahun itu juga menyumbangkan dua gol dan dua assist.

10 dari 10 halaman

Armando Broja

Armando Broja pernah bermain sekali di tim senior Chelsea. Dia menjadi pemain pengganti saat The Blues menjamu Everton di Premier League.

Broja meninggalkan Chelsea pada musim lalu. Dia dipinjamkan ke Vitesse selama satu musim pada musim lalu.

Penyerang asal Albania itu tampil cukup bagus di Belanda. Dia mampu mencetak 11 gol dari 34 pertandingan di semua kompetisi.

Sumber: Football London