10 Pemain Top Afrika yang Pernah 'Menjajah' EPL

10 Pemain Top Afrika yang Pernah 'Menjajah' EPL
Anak-anak Afrika

Bola.net - - Eropa dan Amerika Selatan adalah dua tempat yang paling produktif melahirkan talenta-talenta baru. Bukti paling sahid, hanya negara-negara dari benua Eropa dan Amerika saja yang pernah menjuarai Piala Dunia.

Meski begitu, berlian-berlian asal benua hitam juga tak kalah hebat dari para pemain Eropa dan Latin. Beberapa dari mereka bahkan mampu mengguncang panggung Premier League yang digadang-gadang merupakan liga paling ketat di dunia.

Lantas siapa sajakah pemain top asal benua Afrika yang mampu mengguncangkan Premier League?

1 dari 10 halaman

Didier Drogba

Didier Drogba

Pada mulanya, kedatangan Drogba ke Chelsea dianggap sebagai perjudian Jose Mourinho. Namun semuanya terbukti salah, The Special One memang benar-benar tahu jika Drogba bakal menjadi bintang besar dan membuat Chelsea berjaya.

Drogba adalah salah satu striker pembunuh yang sangat ditakuti barisan pertahanan lawan. Selain kuat dalam beradu fisik dengan lawan, ia juga mampu mencetak gol lewat peluang sekecil apapun.

Bersama Chelsea, Drogba menemukan puncak kejayaanya dengan berhasil meraih banyak gelar yang diantaranya 3 trofi EPL, 4 FA Cup, dan 1 gelar Liga Champions.
2 dari 10 halaman

George Weah

George Weah

Satu-satunya pemain Afrika yang berhasil meraih Ballon d'Or, George Weah sempat merumput di Inggris bersama Chelsea dan Manchester City. Meski hanya setengah musim bermain untuk Chelsea, Weah sudah bisa memberikan gelar FA Cup di tahun 2000.

Pada musim berikutnya, Weah memutuskan hijrah ke klub yang baru saja promosi, Manchester City. Namun, akibat kerap diturunkan sebagai pemain cadangan, Weah akhirnya memutuskan untuk hijrah ke Ligue 1 pada paruh musim 2000/01.
3 dari 10 halaman

Claude Makelele

Claude Makelele

Inilah sosok yang jadi salah satu komponen penting awal kedigdayaan Chelsea. Claude Makelele didatangkan dari Real Madrid pada tahun 2003. Semusim setelahnya ia langsung menghadiahkan trofi EPL dan Piala Liga kepada fans The Blues.
4 dari 10 halaman

Yaya Toure

Yaya Toure

Didatangkan dari Barcelona, Yaya Toure langsung mencuri perhatian publik berkat kemampuannya dalam mengorganisir lapangan tengah Manchester City. Selain memiliki kemampuan mempertahankan bola yang di atas rata-rata, Yaya juga memiliki naluri gol yang tinggi. Sejauh ini ia sudah berhasil menyumbangkan 2 trofi EPL, 1 FA Cup, 1 trofi Piala Liga, dan 1 Community Shield untuk Manchester City.
5 dari 10 halaman

Patrick Vieira

Patrick Vieira

Mengapa Vieira masuk ke dalam daftar ini? Hal itu dikarenakan legenda Arsenal ini lahir di Senegal. Ia bisa berganti kewarganegaraan menjadi Prancis dikarenakan kakeknya pernah mengabdi sebagai tentara di negara tersebut.

Bersama Arsenal, Vieira mampu membawa mengukir sejarah dengan menjadi anggota dari skuat berjuluk 'The Invicibles'. Sebelum meninggalkan Arsenal, Vieira bahkan masih sempat mengantarkan The Gunners menjuarai FA Cup.
6 dari 10 halaman

Nwankwo Kanu

Nwankwo Kanu

Kanu adalah salah satu pemain Afrika yang mengakhiri karirnya di Premier League. Mantan penggawa Inter Milan ini sebenarnya hampir pensiun dini kala divonis menderita kelainan jantung.

Mengalami periode suram bersama Inter Milan akibat terlalu sering naik meja operasi, Arsene Wenger datang menyelamatkan karirnya dengan mengontraknya pada Februari 1999 silam.

Sebelum memutuskan gantung sepatu, ia bahkan secara suka rela membebaskan Portsmouth dari tunggakan hutang yang totalnya sebesar 3 juta Pounds.
7 dari 10 halaman

Marcel Desailly

Marcel Desailly

Pemain hebat yang satu ini adalah pemain yang merasakan suka duka saat Chelsea masih belum dibeli oleh Roman Abramovich. Meski begitu, berkat pengalamannya dan kepemimpinannya, Desailly sanggup menhantarkan Chelsea menjuarai UEFA Super Cup, Fa Cup, dan Community Shield.
8 dari 10 halaman

Michael Essien

Michael Essien

Saat ini Essien mungkin dianggap sebagai pemain veteran yang sudah mulai kehilangan kemampuannya. Namun saat masih berada dalam masa keemasannya, Essien merupakan salah satu pemain andalan Chelsea di lini tengah.

Selain memiliki kecepatan dan akurasi umpan yang baik, gelandang berusia 31 tahun ini juga piawai dalam meluncurkan tekel-tekel kepada lawan.
9 dari 10 halaman

Jay-Jay Okocha

Jay-Jay Okocha

Okocha adalah salah satu pemain asal benua hitam yang diberkahi dengan skill olah bola di atas rata-rata. Selain skil olah bola yang tinggi, kelincahan dan kecepatannya kerap membuat pertahanan lawan kocar-kacir dibuatnya. Performanya di musim perdana bersama Bolton Wanderers sudah cukup untuk membuat fans jatuh cinta. Okocha bahkan tampil sebagai penyelamat Bolton dari degradasi lewat gol cantiknya ke gawang West Ham United.
10 dari 10 halaman

Tony Yeboah

Tony Yeboah

Pemain legendaris asal Ghana ini tiba di Premier League pada tahun 1995 kala direkrut oleh Leeds United. Yeboah adalah pemain yang kerap mencetak gol-gol indah nan spektakuler. Untuk mengapresiasi kemampuannya tersebut, sebuah video berjudul ‘Yeboah – Shoot to Kill’ bahkan pernah dirilis.

Pada musim keduanya di Leeds, Yeboah terpilih menjadi pemain terbaik klub non Inggris yang pertama. Sampai saat ini, fans Leeds masih tetap menghormati Yeboah yang terkenal dengan gol-gol indahnya.