10 Manajer 'Kryptonite' Jose Mourinho

10 Manajer 'Kryptonite' Jose Mourinho
Jose Mourinho (c) MUFC

Bola.net - Bola.net - Di Era Sepakbola Modern Ini tidak ada yang meragukan kapasitas Jose Mourinho sebagai salah satu pelatih terbaik dunia saat ini. Pria asal Portugal ini menjadi salah satu pelatih yang mampu menghadirkan kesuksesan di setiap tim yang ia latih yang dibuktikan dengan banyaknya koleksi medali juara yang ia miliki.

Sebagai seorang pelatih Jempolan, tidak mudah memang untuk mengalahkan sosok Jose Mourinho. Bahkan di dunia saat ini, hanya ada 21 Manajer yang bisa mengalahkan Mourinho lebih dari dua kali hingga saat ini.

Siapa sajakah para Manajer yang menyandang status 'Kryptonite' bagi The Special One? Dilansir dari Daily Star, berikut Bolanet rangkumkan 10 Manajer yang menyandang status sebagai Kyrptonite Mourinho.

1 dari 10 halaman

Josep Guardiola

Josep Guardiola

Daftar teratas dari para Manajer yang menjadi Kryptonite Mourinho adalah Josep Guardiola. Pelatih yang dijuluki sebagai Rival abadi Jose Mourinho ini sudah saling beradu taktik semenjak Jose Mourinho melatih Inter Milan sedangkan Pep melatih Barcelona.

Rivalitas kedua pelatih ini memuncak ketika Mou ditunjuk sebagai pelatih El Real beberapa tahun yang lalu. Hingga Derby Manchester bulan lalu, tercatat Mourinho dan Guardiola sudah bertemu sebanyak 17 Kali di mana Pep Memenangkan 9 pertemuan diantaranya. (M9 S5 K3)
2 dari 10 halaman

Rafael Benitez

Rafael Benitez

Di posisi kedua ada nama pelatih Newcastle United, Rafael Benitez. Mourinho dan Benitez saling beradu taktik di periode pertama The Special One membesut Chelsea pada tahun 2004-2007 silam.

Semenjak saat itu, Benitez dan Mourinho tercatat sudah 16 kali bertemu di semua ajang, di mana Mantan pelatih Liverpool tersebut memenangkan 5 pertandingan di antaranya. (M5 S4 K7)
3 dari 10 halaman

Mark Hughes

Mark Hughes

Menghabiskan hampir seluruh karir kepelatihannya di Inggris, Mark Hughes termasuk salah satu manajer yang paling sering bertemu dengan Jose Mourinho di ajang Premier League. Ia tercatat sudah bertemu sebanyak 17 kali kontra The Special One dengan dua klub yang berbeda, yaitu Blackburn Rovers dan Stoke City.

Dari 17 pertemuan tersebut, Hughes memang tidak punya catatan yang begitu impresif, di mana ia kalah sebanyak 11 kali dari Mou. Akan tetapi mantan pemain Manchester United itu sukses menorehkan empat kemenangan kontra The Special One sepanjang sejarah pertemuan keduanya. (M4 S2 K11)
4 dari 10 halaman

Jurgen Klopp

Jurgen Klopp

Pertemuan perdana antara Jurgen Klopp dan Jose Mourinho terjadi pada ajang Liga Champions 2012/2013. Pada ajang tersebut, Klopp dan Mou bertemu baik di fase grup dan fase knockout, sedangkan terakhir kali mereka bertemu saat Liverpool mengalahkan Chelsea pada bulan oktober tahun lalu.

Dari lima pertemuan tersebut, Klopp hanya menderita satu kekalahan, dan berhasil mengalahkan The Special One sebanyak 3 kali. (M3 S1 K1)
5 dari 10 halaman

Alan Pardew

Alan Pardew

Sebagai salah satu Manajer Veteran di Inggris, Alan Pardew tercatat sembilan kali jumpa Jose Mourinho di saat Mourinho menangani Chelsea pada tahun 2004-2007 dan 2013-2015 silam.

Dari sembilan pertemuan tersebut, Pardew tercatat menelan enam kekalahan kontra Mourinho bersama West Ham United dan Newcastle, namun Pardew sukses mencatatkan tiga kemenangan kontra Manajer Portugal tersebut.(M3 S0 K6)
6 dari 10 halaman

Sir Alex Ferguson

Sir Alex Ferguson

Sebelum menjabat sebagai Manajer Manchester United musim ini, Jose Mourinho tercatat sering berhadapan dengan pelatih Legendaris Setan Merah, Sir Alex Ferguson di berbagai kesempatan. Pertama kali mereka bertemu pada ajang Liga Champions 2004 saat Jose Mourinho membawa Porto menjadi juara Liga Champions.

Laga terakhir Mourinho berhadapan dengan Sir Alex terjadi di babak 16 besar Liga Champions 2012/2013 saat ia mengalahkan setan merah di Old Trafford. Dari rentan waktu tersebut kedua pelatih itu tercatat sudah bertemu 16 kali, di mana Sir Alex hanya mampu menang tiga kali kontra juniornya tersebut (M3 S6 K7).
7 dari 10 halaman

Manuel Pellegrini

Manuel Pellegrini

Seperti yang kita ketahui, pada tahun 2010 Real Madrid memutuskan untuk memecat Manuel Pellegrini. Sebagai gantinya kubu El Real menunjuk Mourinho untuk melatih Skuat Los Blancos yang hanya bertahan tiga tahun.

Selama tiga tahun di Spanyol, Pellegrini dan Mourinho saling beradu taktik di mana Pelatih asal Chile itu menukangi Malaga. Adu taktik keduanya berlanjut ke Inggris pada tahun 2013 saat Mourinho kembali ke Chelsea dan Pellegrini ditunjuk sebagai pelatih Manchester City.

Sepanjang periode waktu tersebut, keduanya tercatat saling bertemu 13 kali, di mana Pellegrini memenangkan tiga laga diantaranya. (M3 S3 K7)
8 dari 10 halaman

Luigi Del Neri

Luigi Del Neri

Salah satu pelatih yang punya sejarah bagus saat jumpa Jose Mourinho adalah pelatih Luigi Del Neri. Keduanya saling berhadapan saat Jose Mourinho membesut Inter Milan dari periode 2008-2010.

Dalam tiga tahun tersebut, Del Neri menghadapi Mourinho dengan dua tim yang berbeda yatiu Atalanta dan Sampdoria. Dari lima pertemuan tersebut, Del Neri tercatat hanya sekali dari The Special One. (M2 S2 K1)
9 dari 10 halaman

Jupp Heynckes

Jupp Heynckes

Salah satu pelatih yang tidak pernah dikalahkan Mourinho adalah sosok legendaris Bayern Munchen, Jupp Heynckes. Kedua pelatih ini jumpa di ajang Semi Final Liga Champions 2011/2012.

Di leg pertama, Heynckes mengalahkan Mourinho dengan skor 2-1. Di Leg kedua, Heynckes mengalahkan Mourinho di babak adu penalti dengan skor akhir 1-3. (M2 S0 K0)
10 dari 10 halaman

Murat Yakin

Murat Yakin

Pelatih pertama yang masuk ke dalam daftar Kryptonite Mourinho adalah Murat Yakin. Kedua pelatih ini hanya bertemu dua kali yaitu pada fase grup Liga Champions musim 2013/2014.

Sama-sama tergabung di Grup F, Yakin sukses membawa Basel mengalahkan Mourinho baik di partai kandang maupun tandang dengan skor 1-0 dan 0-3.(M2 S0 K0)