10 Laga Bersejarah Arsenal - Wenger

10 Laga Bersejarah Arsenal - Wenger
Arsene Wenger. (c) AFP

Bola.net - - Manajer , Arsene Wenger, tak lama lagi bakal melakoni pertandingannya yang ke-1000 bersama The Gunners. Cukup disayangkan, karena momen bersejarah tersebut justru akan terjadi di kandang salah satu rival utama mereka, .

Namun tentu saja hal tersebut tak mengurangi fakta betapa capaian Wenger amat pantas untuk mendapatkan acungan jempol. Tak mudah bagi seorang manajer untuk terus bertahan di satu klub untuk waktu yang lama. Sebaliknya, juga bukan perkara gampang bagi sebuah manajemen tim untuk mempercayai satu orang duduk di kursi kepelatihan untuk waktu yang lama.

Menyambut aksi Wenger ke-1000 akhir pekan ini, Bolanet mencoba mengumpulkan tak kurang dari 10 pertandingan paling bersejarah bagi sang Profesor. Tak semuanya berakhir dengan kemenangan, namun yang jelas cukup mengembalikan kenangan bagi para Bolaneters yang sudah lama mengikuti sepak terjang manajer berusia 64 tahun ini.

Oke, tanpa panjang lebar lagi, inilah pemaparan selengkapnya.

1 dari 10 halaman

14 Maret 1998

14 Maret 1998

14 Maret 1998. Manchester United 0 vs Arsenal 1

Laga pertama Wenger melawan United di Old Trafford semenjak ditunjuk jadi manajer The Gunners 18 bulan sebelumnya. Namun ia mampu membuktikannya dengan menaklukkan setan merah di kandang mereka sendiri. Marc Overmars mencetak gol di babak kedua, ia menaklukkan Peter Scmeichel dengan sempurna.
2 dari 10 halaman

3 Mei 1998

3 Mei 1998

3 Mei 1998. Arsenal 4 Everton 0

Hari di mana Arsenal memastikan diri menjadi juara Premier League. Makin luar biasa karena The Gunners sebelumnya sempat tertinggal 12 poin di klasemen. Gol bunuh diri Slaven Bilic membuka pesta di Highbury, Overmars mencetak gol di dua babak laga, dan skipper Tony Adams membuat kedudukan jadi genap 4-0 untuk tuan rumah.
3 dari 10 halaman

26 April 2003

26 April 2003

26 April 2003. Bolton 2 Arsenal 2

Hasil imbang di laga ini membuat Arsenal gagal menjaga jarak poin dengan Manchester United di klasemen. Sylvain Wiltord dan Robert Pires nampak sukses memberi tiga poin pada Gunners usai keduanya membuat kedudukan jadi 2-0. Namun satu gol dari Youri Djorkaeff dan bunuh diri Martin Keown membuat Arsenal harus gigit jari karena hanya bisa mengantongi satu poin.
4 dari 10 halaman

21 September 2003

21 September 2003

21 September 2003. Manchester United 0 Arsenal 0

Laga panas di Old Trafford. Keown bereaksi begitu keras usai Ruud van Nistelrooy gagal mencetak gol melalui titik penalti. Keown hanyalah satu dari empat pemain yang akhirnya dihukum oleh FA akibat insiden tersebut. Namun ini adalah satu laga yang membuat Arsenal mendapat julukan The Invincibles.
5 dari 10 halaman

25 November 2003

25 November 2003

25 November 2003. Internazionale 1 Arsenal 5

Raksasa Italia menghacurkan Arsenal 3-0 di Higbury, dua bulan sebelumnya. Namun balas dendam The Gunners lebih kejam di Giuseppe Meaza. Tiga gol di lima menit terakhir dari Thierry Henry, Edu, dan Pires membuat publik tuan rumah terdiam sekaligus terkejut. Sayang, di 8 besar, Wenger harus tertunduk lesu usai Wayne Bridge dan Chelsea mengakhiri petualangannya di Eropa.
6 dari 10 halaman

9 April 2004

9 April 2004

9 April 2004. Arsenal 4 Liverpool 2

Laga ini datang di saat yang berat. Tim baru saja tersingkir di Piala FA dan Liga Champions. Usai babak pertama berakhir, Liverpool sudah memimpin 2-1. Namun Henry membuat hat-trick, sebelum disempurnakan oleh Robert Pires. Arsenal pun kembali bangkit di Premier League.
7 dari 10 halaman

24 Oktober 2004

24 Oktober 2004

24 Oktober 2004. Manchester United 2 Arsenal 0

Laga yang mengakhiri rekor 49 kali tak terkalahkan secara beruntun, dan dengan cara yang cukup kontroversial. Campbell marah besar usai ia melihat Wayne Rooney melakukan diving, yang menghasilkan gol penalti dari Ruud Van Nistelrooy.

Namun insiden usai laga-lah yang jadi pembicaraan. Sir Alex Ferguson harus mengganti bajunya usai Cecs Fabregas melempar pizza ke arah manajer Manchester United tersebut. Insiden yang kemudian tenar dengan istilah pizzagate. 
8 dari 10 halaman

21 Mei 2005

21 Mei 2005

21 Mei 2005. Arsenal 0 Manchester United 0 (Adu Penalti: Arsenal 5 Manchester United 4)

Tak ada yang menyangka Arsenal bakal memenangkan pertandingan ini. United mendominasi sepanjang 90 menit dan anak asuhan Wenger kesulitan melepaskan tembakan ke arah gawang. Selain itu, Jose Antonio Reyes juga sudah diusir oleh wasit. Namun pada akhirnya, Arsenal mampu mengangkat trofi di stadion Millenium di Cardiff.
9 dari 10 halaman

17 Mei 2006

17 Mei 2006

17 Mei 2006. Arsenal 1 Barcelona 2

Arsenal sudah berulang kali kalah dari Barcelona, namun bisa jadi ini hasil yang paling disesalkan oleh Wenger. Timnya hanya bermain dengan 10 orang usai Jens Lehmann menerima kartu merah setelah melanggar Samuel Eto'o. Namun setelah itu tim justru unggul melalui sundulan Sol Campbell.

Henry melewatkan beberapa kesempatan emas mencetak gol. Hingga akhirnya dua gol di menit akhir oleh Eto'o dan Beletti membuat Wenger hanya bisa melihat trofi Liga Champions yang ia idamkan jatuh ke pelukan Barcelona.
10 dari 10 halaman

27 September 2011

27 September 2011

27 September 2011. Arsenal 1 Birmingham 2

Laga ini harusnya jadi pemuas dahaga para Gooners akan puasa gelar Arsenal yang sudah berjalan begitu lama. Meski hanya memperebutkan Piala Carling, namun jelas tak ada fans yang tak ingin melihat timnya mengangkat trofi juara.

Namun sayang, blunder dari Laurent Koscielny dan Wojciech Szczesny membuat The Gunners masih harus menunggu trofi pertama mereka semenjak tahun 2005.