Zlatan: PSG Bakal Serius Gempur Madrid

Zlatan: PSG Bakal Serius Gempur Madrid
Zlatan Ibrahimovic siap gempur Madrid. (c) AFP
Bola.net - Bintang Paris Saint-Germain, Zlatan Ibrahimovic memperingatkan Real Madrid jika pertemuan mereka pekan ini lebih dari sekedar tanding persahabatan semata.

PSG dan Madrid akan saling jajal dalam laga di Doha Kamis (2/1) esok. Dan meski cuma bertajuk ujicoba, Ibrahimovic mengaku ia dan rekan-rekannya akan tampil serius membungkam skuad Carlo Ancelotti, mantan pelatih mereka.

"Sayangnya ini cuma laga persahabatan. Namun kami akan memperlakukan laga ini layaknya pertandingan kompetitif. Akan sangat bagus untuk kepercayaan diri kami jika kami bisa menang," ujar mesin gol asal Swedia itu.

Ibra juga mengaku gembira perkembangan proyek besar PSG di bawah kendali Laurent Blanc sudah menuju arah yang benar dan sejalan ambisinya. "Kami main cantik, menguasai bola, menciptakan peluang. Ada level kolektif besar di sini, mental kami kian matang. Semua menuju arah yang benar dan saya puas," pungkasnya.[initial]

 (ccall/row)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.