Zlatan Ingin PSG Belanja Seperti Madrid

Zlatan Ingin PSG Belanja Seperti Madrid
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
Bola.net - Penyerang PSG Zlatan Ibrahimovic mengatakan bahwa PSG memang harus belanja besar jika ingin menjadi raksasa Eropa. Zlatan ingin agar timnya mencontoh Real Madrid dan kebijakan transfer mereka.

Salah satu pemain besar yang tengah diincar PSG adalah Angel Di Maria. Meski PSG harus membayar mahal untuk pemain asal Argentina itu, Zlatan memberikan dukungan penuh.

"Harga mahal adalah bukti betapa inginnya klub untuk mendapatkan apa yang mereka mau. Setiap tahun klub harus melakukan investasi dengan membeli pemain besar yang cocok di tim. Orang-orang di belakang PSG ingin membuat sesuatu yang besar. Mereka miliki mimpi besar dan akan terus menjadi lebih besar," terang Zlatan kepada The Daily Mail.

Zlatan memberikan contoh bagaimana Real Madrid tetap membeli Gareth Bale meski sudah memiliki banyak pemain hebat. Bale didatangkan dengan status sebagai pemain termahal dunia dari Tottenham.

"Membuat klub menjadi besar adalah masalah detail. Real Madrid adalah tim yang fantastis. Mereka sudah punya skuat hebat tapi setelah membeli Gareth Bale, mereka menjadi lebih hebat lagi. Jika kami membeli Di Maria, kami akan menjadi lebih baik." [initial]

 (tdm/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.