Zidane Minta Madridista Tetap Solid

Zidane Minta Madridista Tetap Solid
Zinedine Zidane (c) AFP
- Zinedine Zidane meminta para suporter Real Madrid untuk tetap solid, usai ada beberapa di antara mereka yang menunjukkan reaksi negatif setelah tim meraih kemenangan atas AS Roma dan lolos ke babak perempat final Liga Champions dini hari tadi.


Madridista memang tampaknya tak dibuat puas dengan penampilan yang ditunjukkan oleh skuat Los Blancos di atas lapangan dan mereka bahkan sempat mencemooh beberapa pemain bintang seperti Cristiano Ronaldo dan James Rodriguez sebelumnya.


Zidane lantas mengatakan pada Goal International: "Amat penting bagi suporter untuk terus bersama tim. Mereka selalu menginginkan lebih dari para pemain dan para pemain ingin berbuat lebih."


Real Madrid akan bermain kembali di La Liga dan melawan Las Palmas akhir pekan ini.


Mereka kini masih duduk di peringkat tiga klasemen sementara dan tertinggal 12 angka dari Barcelona. [initial]



 (gl/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.