Zidane: Masa Depan Saya Tak Tergantung Liga Champions

Zidane: Masa Depan Saya Tak Tergantung Liga Champions
Zinedine Zidane. (c) AFP

Bola.net - - Zinedine Zidane menegaskan bahwa prestasi Real Madrid di Liga Champions musim ini tidak akan memengaruhi masa depannya.Peluang Madrid untuk meraih gelar juara musim ini memang hanya tersisa di Eropa saja.

Dua trofi domestik Spanyol sudah disabet oleh rival abadi Madrid; Barcelona. Ada anggapan bahwa Madrid akan memecat Zidane jika gagal juara Liga Champions, tapi Zidane menegaskan tak akan ada korelasi antara prestasi Madrid dengan kontraknya.

"Kontrak saya tak ada hubungannya dengan prestasi kami di Liga Champions musim ini. Saya sudah berkali-kali mengatakan bahwa saya adalah pelatih di sini dan ingin melanjutkan di klub ini. Yang paling penting adalah apa yang kami lakukan sekarang dan pertandingan besok. Kami akan fokus pada pertandingan saja," cetus Zidane kepada AS.

Meski demikian, Zidane mengakui kekecewaan karena kegagalan Madrid di kancah domestik musim ini. Namun ia menegaskan Madrid akan bangkit musim depan.

"Kami tidak puas dengan yang kami lakukan di La Liga musim ini. Tapi kami harus bisa menerimanya.Meski demikian, kami harus punya pandangan untuk bangkit lagi dan bekerja keras untuk memenangkannya musim depan. La Liga dan Copa del Rey memang sulit."

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.