Zidane Lakukan Ini, Isco Ancam Hengkang

Zidane Lakukan Ini, Isco Ancam Hengkang
Real Madrid (c) AFP

Bola.net - - Playmaker Real Madrid, Isco dikabarkan melemparkan ancaman kepada pelatihnya Zinedine Zidane. Isco disebut akan angkat kaki jika ia diparkir di Final Liga Champions nanti.

Sepanjang musim ini, Isco memang kerap dikabarkan akan pergi dari Bernabeu. Ia disebut ingin hengkang karena tidak mendapat jam bermain yang reguler.

Namun belakangan ini Isco berhasil merebut hati Zidane. Ia bahkan berhasil menyingkirkan Gareth Bale yang pada awal musim mengisi posisinya.

Dilansir dari Don Balon, Isco baru-baru ini menemui Zidane. Ia dikabarkan meminta agar sang pelatih memainkannya di partai final Liga Champions melawan Liverpool nanti.

Isco sendiri kabarnya tidak main-main dengan tuntutannya tersebut. Ia dikabarkan akan hengkang dari Madrid jika Zidane mencadangkannya di partai final nanti.

Isco sendiri saat ini tengah diistirahatkan oleh Zidane. Ia tidak dimainkan di beberapa pertandingan terakhir sebagai pencegahan agar cedera bahunya tidak semakin parah dan agar ia fit di partai final nanti.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.