Zidane Ingatkan Madrid Belum Lolos Perempat Final

Zidane Ingatkan Madrid Belum Lolos Perempat Final
Zinedine Zidane (c) AFP
- Zinedine Zidane memperingatkan Real Madrid bahwa mereka tidak boleh bersantai meski sudah unggul 2-0 secara agregat, jelang leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan AS Roma di Bernabeu pekan ini.


Cristiano Ronaldo dan Jese Rodriguez membuat dua gol kemenangan tim ibu kota Spanyol di Olimpico dan sekaligus menjejakkan satu kaki Real di perempat final.


Namun Zidane mengatakan pada Goal International: "Mereka adalah tim yang amat bagus, namun saya lebih khawatir dengan tim saya sendiri."


"Saya tahu ini akan jadi pertandingan yang sulit, mereka amat kuat. Kami harus konsentrasi di pertandingan ini, semua pertandingan masih akan menanti kami. Saya terus mengulang ini, karena memang kondisinya demikian. Jika kami tidak bermain dengan baik, kami akan kalah dan kami tersingkir, itu jelas."


"Kami fokus dan kami mempersiapkan diri sebaik mungkin. Ini adalah laga yang amat penting bagi kami, karena ini adalah laga yang akan segera kami mainkan." [initial]

 (gl/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.