Zidane: Dalam Enam Bulan, Semua Bisa Berakhir

Zidane: Dalam Enam Bulan, Semua Bisa Berakhir
Zinedine Zidane (c) RMFC
- Zinedine Zidane merasa lebih percaya diri menjelang dimulainya debut Real Madrid di Liga Champions musim ini.


Manajer Real itu baru menangani tim sejak Januari silam, namun ia mampu membalas kritik dari banyak orang, dengan membawa klub menjuarai Liga Champions musim lalu.


Dan ia merasa bahwa hal tersebut sudah memberinya banyak pengalaman, untuk membuatnya lebih berkembang musim ini.


"Ketika saya memulai sebagai pelatih, ada banyak orang mempertanyakan apa yang bisa saya lakukan," tutur Zidane pada ESPN.


"Saya bisa katakan, dengan kerendahan hati, bahwa saya kini sudah jadi lebih baik. Saya terus berkembang sebagai pemain, dan saya terus berkembang juga sebagai pelatih."


"Namun mungkin dalam enam bulan semua ini berakhir. Jadi untuk saat ini, saya akan menikmati setiap momen yang ada, setiap sesi latihan, bersama para pemain, atmosfer yang ada. Kami harus terus seperti ini. Hanya kerja keras yang akan memberikan trofi. Tekanan yang ada akan sama setijap tahun. Saya kira itu tidak akan berubah." [initial]



 (espn/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.