Zabaleta Dukung Aksi Pellegrini Kritik Wasit

Zabaleta Dukung Aksi Pellegrini Kritik Wasit
Pablo Zabaleta (c) AFP
Bola.net - Kekalahan Manchester City dari Barcelona FC menimbulkan pro dan kontra khususnya aksi wasit yang memberikan hadiah penalti kepada Barcelona. Pablo Zabaleta sendiri akhirnya mendukung aksi dari Manajernya Manuel Pellegrini yang mengkritik wasit dalam pertandingan tersebut dengan ikut mencibir wasit.

Pemain asal Argentina ini mengklaim bahwa pelanggaran yang dilakukan oleh Martin Demichelis terhadap Lionel Messi seharusnya tidak berujung kepada penalti bagi Barcelona FC.

"Wasit membuat kesalahan dengan keputusannya. Sebenarnya bukanlah penalti, sangat jelas sekali kejadian pelanggaran berada di luar kotak penalti. Saya pikir kartu merah memang pantas tetapi seharusnya tendangan bebas," ujar Zabaleta.

"Mereka seharusnya melakukan yang terbaik dalam mengambil keputusan. Itulah sepakbola, terkadang kami harus menghargai keputusan wasit tetapi dalam kasus ini satu kesalahan bisa berakibat perbedaan besar," pungkas Zabaleta. [initial]


 (exp/han)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.