Zabaleta Berharap Dapat Undian Mudah di Liga Champions

Zabaleta Berharap Dapat Undian Mudah di Liga Champions
Zabaleta berharap dapat undian mudah. (c) AFP
Bola.net - Pablo Zabaleta berharap Manchester City bisa mencapai fase yang lebih tinggi di Liga Champions musim ini. Karenanya, Zabaleta berharap City mendapatkan undian yang lebih mudah ketimbang musim-musim sebelumnya.

Dalam dua musim terakhir, City selalu mendapatkan undian sulit dan masuk ke grup sulit. Musim lalu City berhasil lolos dari fase grup namun kemudian tersingkir oleh Barcelona di babak 16 besar.

Harapan City untuk mendapatkan undian yang lebih mudah sepertinya bisa tercapai musim ini. Pasalnya, City sudah naik ke pot dua dan berpeluang besar terhindar dari grup maut.

"Kami tahu kami adalah Manchester City, punya skuat yang berkualitas dan mampu menghadapi tim-tim tertangguh di Eropa. Tapi kami berharap undian musim ini lebih muda dari sebelumnya. Kami selalu berada di grup maut dan sulit di Liga Champions. Semoga kami bisa tampil lebih baik musim ini," terang Zabalete seperti dilansir ITV.

Meski memiliki skuat yang tangguh, City memang dinilai masih belum memiliki pengalaman sebagai tim di kancah Eropa. (itv/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.