Xavi: Bayern Masih Favorit Juara Liga Champions

Xavi: Bayern Masih Favorit Juara Liga Champions
Josep Guardiola (c) AFP
Bola.net - Xavi Hernandez mengungkapkan pengaruh Josep Guardiola terhadap kariernya sebagai pemain. Xavi mengakui bahwa Guardiola adalah sosok kunci dalam kesuksesan kariernya, terutama bersama Barcelona.

Xavi mengatakan bahwa ia dan Guardiola memiliki pemahaman yang sama soal sepakbola. Karenanya, keduanya bisa mengerti satu sama  lain dan meraih kesuksesan di Barcelona.

"Pep telah menjadi sosok kunci dalam karier saya dalam semua hal. Kami bisa berbicara dengan bahasa yang sama dalam hal sepakbola. Kami memang datang dari sekolah yang sama dan memahami permainan dengan cara yang sama," terang Xavi kepada Marca.

Xavi menegaskan bahwa Guardiola adalah salah satu pelatih terbaik dunia. Ia juga percaya Guardiola akan membawa Bayern Munchen menjadi salah satu penantang utama di Liga Champions.

"Saya rasa Guardiola adalah salah satu pelatih terbaik dunia. Dia bekerja dengan sangat baik di Bayern dan mereka adalah salah satu favorit juara Liga Champions musim ini. Mereka berada di atas, bersama Real Madrid dan Barcelona." [initial]

 (mrc/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.