Xabi: Madrid Bisa Kalahkan Semua Klub

Xabi: Madrid Bisa Kalahkan Semua Klub
Xabi Alonso (c) AFP
- Xabi Alonso yakin bahwa Real Madrid akan bermain habis-habisan pada musim ini di Liga Champions. Hal tersebut terkait dengan semakin tipisnya peluang Madrid untuk bermain meraih gelar La Liga.


Bahkan, Xabi juga menilai bahwa dengan menteri yang saat ini dimiliki oleh pelatih Zinedine Zidane, Madrid bisa mengalahkan klub manapun yang akan menghalangi niat mereka untuk mendapatkan gelar juara.


"Semuanya bisa berubah di Liga Champions. Ini adalah tujuan utama mereka karena posisi mereka di La Liga cukup sulit dengan adanya jarak dengan Barcelona," buka Xabi.


"Madrid, dengan pemain yang mereka miliki, mampu mengalahkan klub manapun di dunia pada pertandingan dua leg. Mereka bisa menciptakan banyak peluang dan memainkan sepakbola yang bagus."


"Jadi, saya pikir mereka adalah favorit utama untuk bisa menjadi yang terbaik di Liga Champions," tukasnya. [initial]


 (xa/asam)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.