Wenger Konfirmasi Arteta Cedera Hamstring

Wenger Konfirmasi Arteta Cedera Hamstring
Mikel Arteta. (c) AFP
Bola.net - Arsene Wenger mengungkap bahwa Mikel Arteta mungkin akan absen untuk sementara waktu, usai mengalami cedera hamstring kala Arsenal bermain imbang 3-3 melawan Anderlecht (05/11).

Kapten Arsenal, yang mencetak gol dari titik penalti untuk membuat timnya ungguk di babak pertama duel Liga Champions di Emirates, diganti di babak kedua tepatnya di menit ke-62.

"Ia mengalami cedera hamstring. Saya tidak tahu apa yang salah atau untuk berapa lama i akan absen," tutur Wenger pada reporter.

"Saya pikir ketika kami kehilangan Arteta, kami sedikit limbung karena ia merupakan salah satu dari beberapa pemain yang mampu bertahan dengan baik. Hal tersebut sama sekali tidak membantu kami," pungkasnya. [initial]

 (sr/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.