
Bola.net - Arsene Wenger berhasil membawa Arsenal menjalani start yang gemilang musim ini. Setelah kalah dari Aston Villa pada laga perdana, Arsenal segera terbang tinggi dan memenangkan seluruh pertandingan mereka.
Arsenal saat ini bukan saja memuncaki klasemen sementara Premier League, tetapi juga Grup F Liga Champions. Kesuksesan ini semakin lengkap karena pembelian besar mereka, Mesut Ozil, tampil istimewa sejauh ini.
Wenger nampaknya ingin memanfaatkan momen ini untuk meningkatkan kualitas The Gunners. Laporan media Eropa menyebutkan Wenger sudah memiliki daftar pemain yang akan dibelinya pada bursa transfer Januari mendatang.
O Jogo, koran asal Portugal, mengklaim bahwa Wenger berniat memboyong penyerang Porto Jackson Martinez. Wenger memang gagal mendapatkan penyerang berkualitas pada musim panas lalu. Saingan Arsenal dalam transfer ini adalah Chelsea dan Tottenham.
Sementara itu Infoticker asal Jerman mengklaim bahwa Wenger juga menginginkan Xherdan Shaqiri milik Bayern Munich. Wenger bahkan disebut telah mempersiapkan 15 juta euro untuk bisa memboyong Shaqiri ke Emirates Stadium. (101/hsw)
Arsenal saat ini bukan saja memuncaki klasemen sementara Premier League, tetapi juga Grup F Liga Champions. Kesuksesan ini semakin lengkap karena pembelian besar mereka, Mesut Ozil, tampil istimewa sejauh ini.
Wenger nampaknya ingin memanfaatkan momen ini untuk meningkatkan kualitas The Gunners. Laporan media Eropa menyebutkan Wenger sudah memiliki daftar pemain yang akan dibelinya pada bursa transfer Januari mendatang.
O Jogo, koran asal Portugal, mengklaim bahwa Wenger berniat memboyong penyerang Porto Jackson Martinez. Wenger memang gagal mendapatkan penyerang berkualitas pada musim panas lalu. Saingan Arsenal dalam transfer ini adalah Chelsea dan Tottenham.
Sementara itu Infoticker asal Jerman mengklaim bahwa Wenger juga menginginkan Xherdan Shaqiri milik Bayern Munich. Wenger bahkan disebut telah mempersiapkan 15 juta euro untuk bisa memboyong Shaqiri ke Emirates Stadium. (101/hsw)
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Oktober 2013 23:40
-
Editorial 3 Oktober 2013 23:30
Best of The Bench XI; Skuat Cadangan Terbaik EPL Hingga Gameweek 6
-
Liga Champions 3 Oktober 2013 22:53
-
Liga Champions 3 Oktober 2013 22:38
-
Liga Inggris 3 Oktober 2013 19:03
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 03:32
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:02
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...