
Bola.net - Keyakinan besar ditunjukkan oleh Arsene Wenger jelang laga kontra Bayern Munich di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (20/02) dinihari WIB ini.
Wenger mengakui bahwa Bayern bisa disebut sebagai tim terbaik di dunia saat ini. Namun, ia yakin Arsenal bisa menyingkirkan mereka dari Liga Champions musim ini.
Ketika ditanya apakah Bayern adalah tim terbaik di dunia, Wenger mengatakan iya. "Mereka memenangkan Piala Dunia Antar Klub Desember lalu, kemudian mereka memenangkan Liga Champions. Jadi, saya harus mengatakan iya," jawabnya.
Wenger juga memaparkan bahwa Bayern saat ini masih sekuat musim lalu. Namun, bukan tak mungkin mereka masih bisa menjadi tim yang lebih hebat lagi.
"Mungkin soal gaya permainan, masih ada ruang untuk berkembang. Namun, jika mereka bisa meraih apa yang mereka raih musim lalu di musim ini, permainan mereka bisa dikatakan sudah mengalami peningkatan. Sebab, lebih sulit untuk bisa mengulangi prestasi tersebut," tutur pelatih asal Prancis tersebut.
Walau demikian, Wenger mengatakan bahwa skuatnya memiliki keyakinan untuk mengalahkan skuat asuhan Josep Guardiola tersebut.
"Kami tahu kami menghadapi tim yang difavoritkan menjadi juara di ajang ini. Namun, kami memiliki keyakinan. Kondisi mental kami lebih baik ketimbang musim lalu. TIm ini memiliki semangat yang kuat dan juga keinginan yang kuat pula untuk bisa bermain bagus dan menjadi tim yang lebih padu," bebernya. [initial]
(mrr/dim)
Wenger mengakui bahwa Bayern bisa disebut sebagai tim terbaik di dunia saat ini. Namun, ia yakin Arsenal bisa menyingkirkan mereka dari Liga Champions musim ini.
Ketika ditanya apakah Bayern adalah tim terbaik di dunia, Wenger mengatakan iya. "Mereka memenangkan Piala Dunia Antar Klub Desember lalu, kemudian mereka memenangkan Liga Champions. Jadi, saya harus mengatakan iya," jawabnya.
Wenger juga memaparkan bahwa Bayern saat ini masih sekuat musim lalu. Namun, bukan tak mungkin mereka masih bisa menjadi tim yang lebih hebat lagi.
"Mungkin soal gaya permainan, masih ada ruang untuk berkembang. Namun, jika mereka bisa meraih apa yang mereka raih musim lalu di musim ini, permainan mereka bisa dikatakan sudah mengalami peningkatan. Sebab, lebih sulit untuk bisa mengulangi prestasi tersebut," tutur pelatih asal Prancis tersebut.
Walau demikian, Wenger mengatakan bahwa skuatnya memiliki keyakinan untuk mengalahkan skuat asuhan Josep Guardiola tersebut.
"Kami tahu kami menghadapi tim yang difavoritkan menjadi juara di ajang ini. Namun, kami memiliki keyakinan. Kondisi mental kami lebih baik ketimbang musim lalu. TIm ini memiliki semangat yang kuat dan juga keinginan yang kuat pula untuk bisa bermain bagus dan menjadi tim yang lebih padu," bebernya. [initial]
Simak Pula:
- Vermaelen Yakin Bayern Sedikit Gugup Hadapi Arsenal (Lagi)
- 'Kualitas Pemain Arsenal Mampu Beri Bayern Munich Masalah'
- Arteta: Arsenal Harus Bermain Gagah Berani
- Wenger: Lawan Bayern, Ujian Tepat Mertesacker-Koscielny
- Lehmann: Ozil 'Menderita' dan Kelelahan
- Bayern Favorit Tekuk Arsenal, Guardiola Ogah Lengah
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 18 Februari 2014 23:53
-
Liga Champions 18 Februari 2014 23:46
Jelang Lawan Arsenal, Mantan bek Bayern Sebut Ozil Pemain Malas
-
Open Play 18 Februari 2014 23:33
Ditertawakan Dalam Sesi Latihan, Dante Emosi Pada Para Reporter
-
Liga Champions 18 Februari 2014 21:27
-
Liga Champions 18 Februari 2014 21:14
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...