Waduh, Fans Napoli Rusuh di London

Waduh, Fans Napoli Rusuh di London
Salah satu pengunjung restoran terluka akibat ulah fans Napoli. (c) AFP
Bola.net - Sisi gelap sepakbola Eropa kembali nampak menjelang pertandingan Arsenal vs Napoli di Emirates Stadium semalam. Kerusuhan dilaporkan terjadi akibat ulah tak simpatik yang dilakukan oleh supporter il Partenopei, seperti dilaporkan oleh Soccernews

Piebury Corner, sebuah pusat kuliner di kota London yang terletak dekat dengan stadion markas Arsenal, Emirates Stadium, nampak dikuasai oleh para pendukung Napoli beberapa jam sebelum pertandingani. Namun sayangnya mereka justru membuat aksi onar di sana.

Dilaporkan ada beberapa oknum yang melempar kursi dan memecahkan kaca. Lebih dari 50 konsumen restoran berlarian panik dan satu orang langsung dikirim ke rumah sakit karena menderita luka di kepalanya.

Karyawan yang berada di lokasi kejadian mengaku cukup takut dengan ulah para supporter. Kepada The Mirror ia mengungkapkan, "Saya amat takut, mereka mulai mengayun-ayunkan sabuk ke sana kemari. Para konsumen dibuat ketakutan."

Para saksi menyebutkan bahwa insiden itu terjadi tanpa ada provokasi apapun. Namun tentunya cukup merugikan karena menimbulkan kerusakan di fasilitas umum kota London. (tri/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.