
Bola.net - - Bek Real Madrid, Raphael Varane mengaku sangat antusias jelang final Liga Champions musim ini. Varane menyebut bahwa timnya sangat berambisi untuk memenangkan trofi Si Kuping Bundar itu untuk tiga kali beruntun.
Musim ini Real Madrid kembali melanjutkan dominasi mereka di Liga Champions. Mereka berhasil menembus final Liga Champions setelah menaklukan Bayern Munchen di semi final kemarin.
El Real sendiri akan mencatatkan sejarah baru jika mereka mengalahkan Liverpool di Kiev pada akhir pekan nanti. Mereka akan menjadi tim pertama yang memenangkan trofi si kuping Bundar 3 kali beruntun semenjak turnamen ini berganti nama dan format di tahun 1992 silam.
Varane percaya bahwa hattrick gelar Liga Champions akan benar-benar luar biasa bagi timnya. "Memenangkan trofi itu untuk ketiga kalinya akan terasa sangat tidak nyata dan sulit untuk dibayangkan," ujar Varane kepada Marca.
"Memenangkan satu trofi saya sudah cukup membuat segalanya menjadi sulit dimengerti, apalagi jika memenangkan tiga trofi beruntun? Saya tidak bisa berkata apa-apa dan memenangkan trofi ke empat bakal lebih luar biasa lagi."
"Memenangkan final nanti akan benar-benar hebat. Kami sudah mencatatkan sejarah dan kami ingin terus melanjutkannya." tandas bek Timnas Prancis tersebut.
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 24 Mei 2018 22:50
-
Liga Champions 24 Mei 2018 22:39
Full Team! Inilah Skuat Real Madrid untuk Final Liga Champions
-
Liga Spanyol 24 Mei 2018 22:27
-
Liga Champions 24 Mei 2018 22:05
-
Liga Champions 24 Mei 2018 21:33
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...