Varane: Madrid Tak Boleh Terbiasa Menang Seperti Ini

Varane: Madrid Tak Boleh Terbiasa Menang Seperti Ini
Raphael Varane (c) GI
- Raphael Varane mengatakan bahwa Real Madrid tak boleh terus terbiasa untuk meraih kemenangan dengan mencetak gol di menit-menit akhir.


Hal tersebut diungkapkan oleh bek Prancis, usai tim La Liga mampu membalikkan keadaan dan menang 2-1 lewat dua gol telat Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata, kala menjamu Sporting Lisbon di Liga Champions.


"Kami tidak boleh terbiasa menang seperti ini, karena ini adalah sesuatu yang menyulitkan. Namun kami harus terus berjuang hingga akhir. Hari ini kami meraih tiga angka, itu penting, namun ini sulit, karena mereka bermain kompak. Kami harus terus berada dalam kondisi terbaik, karena ada banyak tim yang bisa mengalahkan kami," tutur Varane pada Mundo Deportivo.


"Memenangkan liga amat penting, karena kami sudah jarang memenangkannya, namun kami ingin memenangkan semua trofi."


"Zidane mengatakan bahwa kami semua akan mendapatkan kesempatan bermain dan kami harus siap. Kami menyadari kompetisi yang ada dan semua orang harus siap untuk bertarung." [initial]



 (md/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.