Van Bommel: Liga Champions, Barca Atau Bayern Juaranya

Van Bommel: Liga Champions, Barca Atau Bayern Juaranya
Mark van Bommel. © AFP
Bola.net - Gelandang PSV Mark Van Bommel percaya bahwa salah satu dari Barcelona atau Bayern Munich akan merengkuh trofi Liga Champions musim ini. Menurut Van Bommel, tim mana pun yang menang dalam duel semifinal Bayern kontra Barca akan tembus sampai juara.

Empat tim tersisa, dan dua di antaranya adalah Barca dan Bayern. Meski masih ada Borussia Dortmund dan Real Madrid di semifinal satunya, Van Bommel menilai dua nama pertama lah yang terkuat dari semuanya.

"Banyak yang mengatakan bahwa Bayern tidak cukup pantas difavoritkan, tapi saya melihatnya secara berbeda. Sementara itu, tim yang memiliki Lionel Messi sudah pasti layak dikedepankan. Kedua tim ini sama kuatnya," kata Van Bommel kepada El Mundo Deportivo.

"Bayern Munich serta Barcelona adalah dua tim terbaik di Eropa dan saya yakin pemenang laga ini akan menjuarai Liga Champions," imbuhnya.

Van Bommel, 35, sempat memperkuat Barcelona dan Bayern selama kariernya. Dia bahkan pernah menaklukkan Eropa bersama Barca pada 2006 silam. (emd/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.