Update Liga Champions: 11 Tim ke 16 Besar, 10 Tim Tersingkir, dan 11 Tim Masih Berjuang!

Update Liga Champions: 11 Tim ke 16 Besar, 10 Tim Tersingkir, dan 11 Tim Masih Berjuang!
Ajax Amsterdam saat mengalahkan Besiktas pada matchday ke-5 Liga Champions 2021/2022 (c) AP Photo

Bola.net - Matchday kelima Liga Champions musim 2021/2022 baru saja usai digelar. Salah satu hasil yang menjadi sorotan adalah kemenangan Sporting CP atas Borussia Dortmund.

Pada laga di Stadion Jose Alvalade, Kamis (25/11/2021) dini hari WIB, Sporting menang dengan skor 3-1. Hasil ini membuat Sporting lolos ke babak 16 Besar. Dortmund tersingkir dan berharap tampil di Liga Europa.

Sementara, Ajax Amsterdam melanjutkan catatan sempurna mereka di fase grup. Tim racikan Erik ten Hag menjadi satu dari tiga tim yang selalu menang pada lima laga fase grup. Dua tim lain adalah Liverpool dan Bayern Munchen.

Liverpool, Ajax, dan Bayern pun sudah pasti lolos ke babak 16 Besar. Bahkan, mereka menyegel status sebagai juara grup masing-masing.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 14 halaman

Beda Nasib MU dan Barcelona

Beda Nasib MU dan Barcelona

Xavi bersama Jordi Alba di akhir pertandingan Barcelona (c) AP Photo

Manchester United dan Barcelona sama-sama melakukan pergantian pelatih pada November ini. Ole Gunnar Solskjaer digantikan Michael Carrick (sementara) dan Ronald Koeman digantikan Xavi. Tapi, keduanya punya nasib berbeda.

Xavi berada di jalan yang terjal. Dia gagal membawa Barcelona menang atas Benfica pada matchday ke-5. Bermain di Camp Nou, Barcelona ditahan imbang dengan skor 0-0.

Jika ingin lolos ke babak 16 Besar, Barcelona harus menang atas Bayern Munchen pada laga terakhir. Skenario lain, kalah atau imbang dari Bayern tetapi Benfica gagal menang saat berjumpa Dynamo Kiev.

Sementara itu, United dipastikan lolos ke babak 16 Besar. Carrick memimpin United mengalahkan Villarreal dengan skor 2-0. Setan Merah mendapatkan 10 poin dan lolos dengan status juara Grup F.

2 dari 14 halaman

Grup G Paling Sengit

Grup G Paling Sengit

Sevilla (c) AP Photo

Grup G menjadi yang paling panas di Liga Champions musim 2021/2022. Sebab, hingga matchday ke-5, belum ada satu pun klub yang dipastikan lolos ke babak 16 Besar atau tersingkir.

Lille (8 poin), FC Salzburg (7 poin), Sevilla (6 poin), dan Wolfsburg (5 poin) masih punya lolos ke babak 16 Besar. Bahkan, mereka juga sangat mungkin tersingkir. Semua bergantung hasil matchday terakhir.

FC Salzburg akan menjamu Sevilla. Jika menang, mereka lolos ke babak 16 Besar. Apa pun hasil laga lain. Sementara, Wolfsburg bisa lolos ke 16 Besar jika menang atas Lille. Mereka akan unggul head to head, dengan poin yang sama dengan Lille.

3 dari 14 halaman

Daftar Tim Lolos Babak 16 Besar

Daftar Tim Lolos Babak 16 Besar

Leandro Paredes bersitegang dengan Kyle Walker pada laga Man City vs PSG di matchday ke-5 Liga Champions 2021/2022 (c) AP Photo

Manchester City (Grup A)
PSG (Grup A)
Liverpool (Grup B)
Ajax (Grup C)
Sporting CP (Grup C)
Inter Milan (Grup D)
Real Madrid (Grup D)
Bayern Munchen (Grup E)
Manchester United (Grup F)
Juventus (Grup H)
Chelsea (Grup H)

4 dari 14 halaman

Daftar Tim yang Tersingkir

Daftar Tim yang Tersingkir

Borussia Dortmund di Liga Champions musim 2021/2022 (c) AP Photo

Besiktas
RB Leipzig
Malmo
Dynamo Kyiev
Young Boys
Zenit St Petersburg
Club Bruges
Borussia Dortmund
Sheriff Tiraspol
Shakhtar Donetsk

5 dari 14 halaman

11 Tim Berjuang Lolos ke 16 Besar

11 Tim Berjuang Lolos ke 16 Besar

Junior Messias mencetak gol kemenangan AC Milan di markas Atletico Madrid, Kamis (25/11/2021) (c) AP Photo

Grup B: Porto, Atletico Madrid, AC Milan
Grup E: Barcelona, ​​​​Benfica
Grup F: Villarreal, Atalanta
Grup G: RB Salzburg, Lille, Wolfsburg, Sevilla

Simak juga klasemen matchday ke-5 Liga Champions di bawah ini ya Bolaneters:

6 dari 14 halaman

Hasil dan Klasemen Grup A

Man. City 2-1 PSG
Club Brugge 0-5 RB Leipzig

7 dari 14 halaman

Hasil dan Klasemen Grup B

Atletico Madrid 0-1 AC Milan
Liverpool 2-0 Porto

8 dari 14 halaman

Hasil dan Klasemen Grup C

Besiktaş 1-2 Ajax Amsterdam
Sporting CP 3-1 Dortmund

9 dari 14 halaman

Hasil dan Klasemen Grup D

Inter Milan 2-0 Shakhtar Donetsk
Sheriff 0-3 Real Madrid

10 dari 14 halaman

Hasil dan Klasemen Grup E

Dynamo Kyiv 1-2 Bayern Munchen
Barcelona 0-0 Benfica

11 dari 14 halaman

Hasil dan Klasemen Grup F

Villarreal 0-2 Manchester United
Young Boys 3-3 Atalanta

12 dari 14 halaman

Hasil dan Klasemen Grup G

Sevilla 2-0 Wolfsburg
LOSC Lille 1-0 Salzburg

13 dari 14 halaman

Hasil dan Klasemen Grup H

Malmo 1-1 Zenit
Chelsea 4-0 Juventus

14 dari 14 halaman

Top Skor Liga Champions

Top Skor Liga Champions

Penyerang Ajax Amsterdam, Sebastien Haller. (c) AP Photo

9 Gol - Robert Lewandowski [Bayern Munchen], Sebastien Haller [Ajax]
7 Gol - Christopher Nkunku [RB Leipzig]
6 Gol - Cristiano Ronaldo [Manchester United], Mohamed Salah [Liverpool]
5 Gol - Karim Benzema [Real Madrid]