United Sudah Segel Tranfer Garay?

United Sudah Segel Tranfer Garay?
United semakin dekat dengan Garay. (c) AFP
Bola.net - Manchester United dikabarkan sudah semakin dekat dengan kepastian mendapatkan Ezequiel Garay. The Red Devils disebut sudah memiliki 'perjanjian antar lelaki' dengan Garay.

Maksudnya, Garay sudah memberikan kata sepakat untuk bergabung dengan United, meski belum resmi. United masih harus menebus kontrak Garay di Benfica.

Harga Garay saat ini diperkirakan mencapai 17 juta pound. Sebagian uang itu akan mengalir ke Real Madrid karena Benfica memiliki perjanjian dengan Madrid bahwa Los Blancos akan mendapat separuh dari nilai transfer Garay.

Garay sudah beberapa waktu terakhir dikabarkan mendekat ke Old Trafford. United butuh bek baru untuk menjadi pengganti Rio Ferdinand dan Nemanja Vidic yang sudah mulai tua.

United sebelumnya sudah mengumumkan kedatangan bek kanan asal Uruguay Guillermo Varela. [initial]

Redknapp: Mirip Fergie, Moyes Bakal Sukses
 (tdm/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.