United di Era Van Gaal Belum Sebagus Ferguson

United di Era Van Gaal Belum Sebagus Ferguson
(c) ist
- Meski lambat laun sudah mulai menunjukkan performa menawan, namun Louis van Gaal mengaku bahwa skuat Manchester United yang ia pimpin saat ini masih belum mampu menandingi United saat menjuarai Liga Champions musim 2007-08. Tidak hanya Eropa, saat itu Wayne Rooney cs juga berhasil menggondol gelar Premier League.


Dikutip Squawka, Van Gaal yang di musim pertamanya bisa dibilang berhasil mengangkat The Red Devils selepas periode buruk David Moyes berkata, "Saya hanya berbicara fakta, bukan mimpi. Saya sedang bekerja, mungkin ketika kami sudah sampai final, kami akan berbicara tentang itu,"


"Tapi kalian juga butuh keberuntungan di Liga Champions. Ronaldo pada 2008 silam tidak sebagus sekarang, tapi bukan berarti dia bisa memenangkan Liga Champions tiap tahun," sambungnya.


Di partai final Liga Champions musim tersebut, pasukan United berhasil mengandaskan melalui drama adu penalti. Satu kesalahan yang dibuat John Terry akhirnya harus dibayar mahal dengan kegagalan The Blues mengangkat trofi si kuping besar.


Manchester Merah sendiri akan bersua CSKA Moskow dalam lanjutan fase grup Liga Champions musim 2015-16 ini.[initial]



 (sqw/yp)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.