Toure Kembali, Iniesta Waspadai Daya Serang City

Toure Kembali, Iniesta Waspadai Daya Serang City
Yaya Toure (c) AFP
Bola.net - Yaya Toure bakal membuat Manchester City menjadi jauh lebih berbahaya ketika melancarkan serangan, demikian menurut pendapat yang dilontarkan oleh pemain Barcelona, Andres Iniesta.

Gelandang Pantai Gading itu tidak ikut bermain kala City tumbang 1-2 oleh Barcelona di leg pertama yang digelar di Etihad. Ia harus menjalani hukuman larangan bermain, lantaran menerima kartu merah di pertandingan fase grup melawan CSKA Moscow.

"Toure merupakan pemain yang amat penting bagi City. Ia membuat mereka jauh lebih kuat ketika menyerang," tutur Iniesta pada reporter.

Barcelona bakal menghadapi City dengan diperkuat oleh Dani Alves dan Jordi Alba, yang pekan lalu absen di La Liga karena akumulasi kartu. [initial]



  (wel/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.