Thierry Henry Lebih Pilih Kylian Mbappe Dibandingkan Erling Haaland, Kenapa?

Thierry Henry Lebih Pilih Kylian Mbappe Dibandingkan Erling Haaland, Kenapa?
Thierry Henry. (c) asmonaco.com

Bola.net - Kylian Mbappe dan Erling Haaland kini mulai dibanding-bandingkan sebagai rivalitas baru. Namun dari kedua pemain itu, Thierry Henry lebih memilih Mbappe karena memiliki dua keunggulan atas Haaland.

Mbappe dan Haaland begitu memukau untuk masing-masing klub pada laga perdana Liga Champions 2022/2023. Keduanya sama-sama mencetak dua gol.

Dua gol Mbappe ke gawang Juventus memastikan Paris Saint-Germain menang 2-1 atas Juventus di Grup H. Sedangkan dua gol dari Haaland membuat Manchester City berpesta 4-0 atas Sevilla di Grup G.

Walaupun tampak sama hebatnya, Henry telah memilih pilihan. Jika harus memilih salah satu pemain ke dalam timnya, eks penyerang Arsenal ini lebih memilih Mbappe.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Dua Keunggulan

Dua Keunggulan

Seleberasi penyerang PSG, Kylian Mbappe (c) AP Photo

Henry menjelaskan keputusannya itu berdasarkan fungsi dan peran di tim. Dibandingkan Haaland, Mbappe dinilainya sedikit lebih komplet karena dua hal, yaitu

"Mbappe bisa mengkreasi peluang dan menyelesaikan peluang. Haaland tidak bisa mengkreasi, dia hanya bisa menyelesaikan peluang," katanya kepada CBS Sport.

"Mbappe bisa bermain di kanan dan di kiri, juga bisa bermain di tengah. Haaland hanya."

2 dari 3 halaman

Bisa Bantu PSG Juara UCL

Bisa Bantu PSG Juara UCL

Selebrasi tiga pemain PSG, Lionel Messi, Kylian Mbappe, dan Neymar (c) AP Photo

Kemampuan Mbappe itu pula yang dinilai Henry dapat menjadi modal yang sangat berharga untuk PSG demi menjuarai Liga Champions. Henry menganggap ketergantungan PSG terhadap Mbappe masih sangat besar.

"Dia adalah pemain yang luar biasa. Hanya dengan dia, PSG bisa memenangkan Liga Champions tahun lalu melawan Real Madrid," ujarnya.

"Jika saja ada Mbappe di setiap kesempatan yang mereka miliki, mungkin PSG bisa mencetak satu dan dua gol. Untuk saat ini, Mbappe menjadi pilihan saya."

3 dari 3 halaman

Pimpinan Top Skor

Pimpinan Top Skor

Aksi Erling Haaland dalam laga Liga Champions 2022/2023 antara Sevilla vs Manchester City, Rabu (7/9/2022) (c) AP Photo

Mbappe dan Haaland mulai diperbincangkan bukan hanya karena penampilannya di laga perdana Liga Champions. Keduanya bahkan menguasai daftar pimpinan top skor di liga masing-masing.

Mbappe mencetak tujuh gol dari enam pertandingan di Ligue 1. Pesaingnya hanya rekannya sendiri, Neymar yang juga telah mencetak jumlah gol yang sama.

Haaland di Premier League lebih buas lagi dengan mencetak 10 gol dari enam laga. Ia meninggalkan pesaing terdekatnya, Aleksandr Mitrovic dengan torehan enam gol.

Sumber: CBS Sport