Tevez: Barcelona Nomor Satu Dunia

Tevez: Barcelona Nomor Satu Dunia
Barcelona (c) UEFA.com
Bola.net - Carlos Tevez mengakui bahwa Juventus akan melakoni yang sangat berat melawan Barcelona di final Liga Champions 2014/15. Pasalnya, menurut bomber Juventus itu, Barcelona adalah tim terkuat di dunia.

Barcelona memiliki penyerang-penyerang berbahaya pada diri Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar. Oleh karena itu, Juventus harus menampilkan performa luar biasa jika ingin jadi juara.

"Barcelona adalah tim nomor satu di dunia dan kami akan menghadapi penyerang-penyerang terkuat," kata Tevez seperti dikutip Forza Italian Football.



"Kami harus bekerja sangat keras dan performa kami harus lebih dari sempurna," Imbuh rekan Messi di timnas Argentina tersebut. [initial]

 (fif/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.