Terry: Semua Tim Takut Jumpa Chelsea di 16 Besar

Terry: Semua Tim Takut Jumpa Chelsea di 16 Besar
John Terry (c) AFP
- John Terry mengatakan semua tim akan takut berjumpa di babak 16 besar Liga Champions musim ini.


Hal tersebut diungkap sang kapten, usai timnya menang atas Porto 2-0 di Stamford Bridge dini hari tadi dan memastikan maju ke fase berikut sebagai juara grup.


Menurut Terry, Chelsea - juara edisi 2012, adalah kekuatan yang layak ditakuti oleh tim lain, meski mereka kini tengah terpuruk di peringkat 14 Premier League.


"Dengar, kami amat senang bisa terus bertahan di kompetisi, akan ada banyak tim yang takut pada kami. Sebelum pertandingan, kami yakin bisa melakukan ini," tutur Terry pada reporter.


"Kami berharap bisa terus melaju dan kami akan terus bermain seperti yang kami tunjukkan tadi," pungkasnya.


Leicester City akan menjadi lawan Chelsea di Premier League akhir pekan ini. [initial]


 (exp/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.