Terancam Kehilangan Neymar, Barca Incar Griezmann

Terancam Kehilangan Neymar, Barca Incar Griezmann
Antoine Griezmann (c) AFP
- mulai mempersiapkan diri seandainya memang tak bisa dipertahankan. Blaugrana dikabarkan sudah mempersiapkan beberapa nama yang akan mereka kejar jika Neymar sampai pergi.


Sebelumnya Barca dikabarkan akan berusaha membeli Paulo Dybala milik . Namun meski seandainya Dybala bersedia pindah, Juve belum tentu mau melepas penyerang andalan mereka itu.


Dalam beberapa waktu terakhir, Juve sudah membuktikan bahwa mereka mampu mempertahankan pemain penting mereka dari godaan tim kaya. Juve sudah menolak tawaran besar dari Real Madrid untuk Paul Pogba.


Melihat potensi sulitnya membeli Dybala, Barca mulai beralih ke Antoine Griezmann. Meski harga Griezmann pasti akan mahal, tapi setidaknya Atleti masih bisa diajak bernegosiasi.


Meski sudah mempersiapkan diri untuk kehilangan Neymar, Barca masih optimis sang penyerang akan bertahan. Barca pun telah mempersiapkan kontrak jangka panjang bagi sang bintang. [initial]


 (mund/hsw)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.