
Bola.net - Bek Juventus, Leonardo Bonucci mengaku antusias dengan pertandingan antara Juventus melawan Barcelona pekan depan. Ia menyebut bahwa laga ini akan menjadi di mana Si Nyonya Tua menumpahkan titik darah penghabisan.
Juventus saat ini berstatus sebagai runner up grup G Liga Champions. Mereka mengumpulkan 12 poin dari lima pertandingan mereka di grup ini.
Si Nyonya Tua bisa menutup fase grup ini dengan menjadi juara grup. Mereka hanya perlu meraih kemenangan dengan selisih tiga gol saat berhadapan dengan Barcelona pekan depan.
Advertisement
Bonucci menegaskan bahwa timnya siap berjuang di laga itu. "Saya rasa tidak mudah untuk mencetak tiga gol ke gawang Barcelona agar kami bisa mengambil posisi puncak, namun kami akan memberikan yang terbaik," ujar Bonucci kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Tidak Berambisi
Bonucci menegaskan bahwa timnya tidak terlalu berambisi menjadi juara grup. Karena mereka menilai yang terpenting skuat Bianconeri lolos ke fase gugur dan itu sudah mereka raih saat ini.
"Kami tahu bahwa ada proses dan perjalanan yang harus kami lalui. Target utama kami adalah lolos ke babak 16 besar."
"Selain itu kami ingin bersaing dengan Barcelona untuk posisi puncak klasemen hingga akhir. Kami sudah mencapai dua target itu, namun kami akan mencoba menyelesaikan pekerjaan kami."
Performa Tidak Maksimal
Bonucci tidak menampik bahwa performa Juventus sejak awal musim kemarin memang tidak cukup ideal.
Namun ia menilai timnya sudah tampil dengan maksimal di tengah keterbatasan yang ada.
"Saya rasa kami berada di jalur yang tepat jika mempertimbangkan kami tidak mendapatkan istirahat yang cukup atau pra musim yang layak. Jadi kami harus melakukan banyak pergantian pemain musim ini." ujarnya.
Laga Berikutnya
Juventus akan beraksi di Serie A pada akhir pekan nanti.
Si Nyonya Tua dijadwalkan akan menghadapi sang tetangga, Torino pada partai Derby Della Mole, Minggu (6/12) dini hari nanti.
(Goal International)
Baca Juga:
- Kontradiksi Prioritas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di Liga Champions Musim 2020/2021
- Alvaro Morata Terus-Menerus Cetak Gol, Andrea Pirlo: Dia Sudah Terbebas dari Tekanan
- Gokil! Cristiano Ronaldo Sudah Ctak 750 Gol Sepanjang Kariernya
- Juventus Menang, Warganet Malah Fokus ke Aksi 'Nyepik' Federico Chiesa ke Wasit
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 2 Desember 2020 21:51
Penilaian Moggi Atas Juventus: tak Sempurna dan tak Punya Identitas
-
Liga Italia 2 Desember 2020 17:00
-
Liga Champions 2 Desember 2020 16:20
-
Liga Inggris 2 Desember 2020 15:22
5 Pemain Top Eropa dengan Kebugaran Fantastis: Siapa Lebih Tangguh dari Ronaldo?
-
Editorial 2 Desember 2020 15:18
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...