
Bola.net - Real Madrid akan mencoba mempertahankan gelar Liga Champions musim 2022/23. Namun mantan pemain Real Madrid, Luis Figo ragu Los Blancos bisa mewujudkan impian tersebut.
Musim lalu, Real Madrid sukses menjadi juara setelah mengalahkan Liverpool di partai puncak. Musim ini, Real Madrid kembali mengalahkan Liverpool di babak 16 besar dengan agregat 6-2.
Real Madrid akan melawan Chelsea di perempat final Liga Champions pada Kamis (13/4/2023). Tim asuhan Carlo Ancelotti tersebut kembali dijagokan lolos ke semifinal Liga Champions musim ini.
Advertisement
Namun Figo merasa Real Madrid tidak akan menjadi juara kembali meskipun mampu mengalahkan Chelsea. Pasalnya Real Madrid akan berhadapan Man City atau Bayern Munchen di semifinal nanti.
Kalau bukan Real Madrid, tim manakah yang dijagokan juara Liga Champions oleh Figo? Berikut ulasan lengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Tim Favorit Figo
Luis Figo paham bahwa Real Madrid selalu menampilkan kekuatan berbeda saat bermain di Liga Champions. Meskipun bisa diandalkan, Figo tidak melihat Real Madrid menjadi tim teratas dalam daftar calon juara Liga Champions musim ini.
Figo justru menjagokan dua tim yang akan menjadi calon lawan Real Madrid di semifinal nanti. Figo mengaku lebih menjagokan antara Man City atau Bayern Munchen yang akan keluar sebagai juara Liga Champions musim ini.
“Di Liga Champions, anda selalu harus mengandalkan Real Madrid, tetapi favorit saya adalah antara Man City dan Bayern Munich,” ujar Figo soal favoritnya dikutip dari 90 min.
Man City dan Bayern Munchen memang menjadi tim teratas yang difavoritkan bisa menjadi juara Liga Champions. Hal itu didasarkan pada kualitas pemain, permainan hingga konsistensi hasil yang didapatkan sejauh ini.
Tak Jagokan Inter Milan
Liga Champions musim ini juga menyisakan tiga tim asal Italia. Napoli, Inter Milan, dan AC Milan berhasil membuat Italia menjadi negara dengan kontestan Liga Champions terbanyak di perempat final musim ini.
Selain Real Madrid, Figo juga merupakan mantan pemain Inter Milan. Meskipun mantan timnya lolos ke babak perempat final, Figo tidak mendapatkan alasan untuk menjadikan Inter Milan sebagai favorit juara.
Menurut Figo, inkonsistensi permainan Inter Milan musim ini membuat mereka diragukan berjalan jauh di Liga Champions. "Inter memiliki (masalah yang) sedikit lebih rumit dan tingkat favoritisme saya untuk mereka sedikit lebih rendah," terang Figo.
Klasemen Liga Spanyol
Sumber: 90 min dan Transfermarkt
Penulis: Ahmad Daerobby
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Maret 2023 21:30
-
Liga Inggris 29 Maret 2023 20:36
Pengakuan Kai Havertz Soal Masa-masa Sulitnya di Chelsea: Dikira Messi!
-
Bundesliga 29 Maret 2023 14:22
Bayern Munchen Bakal Bantu Thomas Tuchel untuk Reuni dengan Mason Mount
-
Editorial 29 Maret 2023 14:18
Starting XI Pemain yang Bisa Dijual Chelsea di Musim Panas 2023
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...