Tahun Depan, Ronaldo Ambisi Lampaui Rekornya

Tahun Depan, Ronaldo Ambisi Lampaui Rekornya
Ronaldo ingin terus bekerja keras pecahkan rekor. (c) AFP
Bola.net - Cristiano Ronaldo memiliki rekor gol yang luar biasa di musim ini. Bermain di 21 pertandingan untuk Real Madrid, pemain yang acapkali disebut dengan julukan CR7 itu sudah merobek jala lawan sebanyak 27 kali.

Selain membuatnya jadi top scorer tim untuk sementara ini, gol dua digit tersebut juga membuatnya memecahkan rekor sebagai pemain yang paling banyak mencetak gol dalam satu tahun kalender. Luar biasanya, hal tersebut tak lantas membuatnya berpuas diri.

"Keadaan akan selalu jadi berat dan saya akan terus berusaha keras untuk melampaui catatan yang ada," tutur Ronaldo terkait usahanya untuk memecahkan rekor golnya sendiri tahun depan, menurut laporan AS.

"Tentu saja tidak akan mudah untuk melampau gol saya sendiri, saya tahu itu berat namun saya akan berusaha. Jika anda tak mencoba, maka anda tidak akan bisa mencapainya," tutup talenta asal Portugal tersebut.

Ronaldo saat ini juga jadi pemain yang paling produktif di babak fase grup Liga Champions. [initial]

 (as/rer)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.