Szczesny Terancam Mendapat Hukuman Dari Arsenal

Szczesny Terancam Mendapat Hukuman Dari Arsenal
Wojciech Szczesny (c) AFP
Bola.net - Manajer Arsenal Arsene Wenger telah mengonfirmasi bahwa kiper andalan Arsenal Wojciech Szczesny akan mendapat hukuman. Keputusan ini keluar setelah Szczesny melakukan aksi yang tidak pantas saat diusir keluar dalam pertandingan Liga Champions kontra Bayern Munich.

"Kami akan berurusan dengan hal tersebut secara Internal. Cukup kecewa, kami adalah profesional dan termasuk saya, kita harus selalu menguasai emosi, dan Szczesny bagian dari hal tersebut," ujar Wenger.

"Anda harus memikirkan apa yang harus anda bagi antara apa yang terjadi di dalam dan luar kotak penalti. Menyangkal kesempatan mencetak gol di dalam kotak penalti tetapi ternyata mereka mendapatkan penalti," imbuh Wenger.

Walaupun Wenger sudah memastikan Kiper asal Polandia tersebut mendapatkan hukuman internal, Wenger meyakini bahwa keputusan Szczesny untuk menghalang Robben tidak salah.

"Kejadian tersebut bukanlah kekerasan dari Szczesny, Ia datang untuk bola, wasit sebenarnya tidak perlu untuk mengeluarkan kartu merah baginya," tutup Wenger. [initial]


 (espn/han)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.