
Bola.net - PSG jadi salah satu korban keperkasaan Real Madrid di Liga Champions musim 2021/22 ini. Juara Prancis itu disingkirkan Los Blancos di babak 16 besar beberapa waktu lalu.
Kegagalan PSG kali ini begitu mengecewakan karena sebelumnya mereka ada di posisi unggul. PSG menang 1-0 di leg pertama di Paris, lalu sempat menang 1-0 di babak pertama duel leg kedua di Madrid.
Sayangnya, keunggulan 2-0 itu terbuang dengan mudahnya ketika Karim Benzema mencetak hattrick untuk Madrid di babak kedua. Madrid come back 3-1 di kandang dan lolos dengan agregat 3-2.
Advertisement
Kini, bek PSG, Marquinhos buka suara soal kekalahan tersebut. Apa katanya?
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Sulit diterima
Kekalahan PSG dari Madrid sudah terjadi sekitar dua bulan lalu, tapi kekecewaannya masih begitu terasa bagi Marquinhos. Dia bertanggung jawab langsung karena tidak bisa mengawal Benzema dengan baik di babak kedua di Bernabeu.
"Itu pertandingan yang sulit diterima. Bagi para pemain, terus terang dan maafkan kata-kata saya, setelah pertandingan semacam itu kami merasa seperti sampah," ujar Marquinhos.
"Itu pertandingan penting bagi kami. Sehari setelahnya, bagi saya, hasil itu bahkan jauh lebih sulit lagi diterima."
Pujian untuk Benzema
Marquinhos tidak benar-benar tahu apa yang terjadi pada tim PSG di malam itu. Namun, menurutnya, para pemain mungkin terlalu khawatir dengan kemungkinan lolos atau tidak.
"Benzema tampil hebat. Saya memenangi duel dengan dia di leg pertama dan dia menang di leg kedua," sambung Marquinhos.
"Mungkin di pertandingan itu seharusnya saya lebih fokus pada tindakan-tindakan saya sendiri. Terkadang Anda terlalu memikirkan tim, memikirkan pemain lain, dan mengkhawatirkan segalanya di sekitar Anda."
Sumber: Canal Plus, Goal
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 25 April 2022 18:51
PSG Segera Pecat Mauricio Pochettino, Bakal Pindah ke Real Madrid?
-
Liga Italia 25 April 2022 18:31
Doa Donnarumma untuk Sang Mantan: Saya Ingin Milan Juara Italia!
-
Editorial 25 April 2022 14:33
Bakal Segera Didepak, Ini 7 Calon Pengganti Mauricio Pochettino di PSG
-
Open Play 25 April 2022 11:40
Intip Lagi Gol Indah Lionel Messi yang Membawa PSG Juara Ligue 1
-
Liga Spanyol 25 April 2022 02:59
Usai Juventus, Barcelona Kini Juga Ikut Terjun Buru Di Maria
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...