Suarez Tercepat ke-4 Ukir 16 Gol Liga Champions

Suarez Tercepat ke-4 Ukir 16 Gol Liga Champions
Luis Suarez (c) AFP
- Barcelona menang 2-1 menjamu Atletico Madrid di leg pertama babak perempat final Liga Champions 2015/16, Rabu (06/4). Luis Suarez memborong dua gol penentu kemenangan Barcelona.


Dengan brace kontra Atletico, berarti Suarez sudah mengemas total 16 gol dalam 23 penampilan di Liga Champions. Striker Uruguay tersebut tercatat sebagai pemain tercepat ke-4 (butuh jumlah laga paling sedikit) untuk mengukir jumlah gol sebanyak itu di kompetisi elit ini.



Hanya ada tiga pemain yang mencetak 16 gol Liga Champions lebih cepat dari Suarez. Tiga pemain itu adalah Jari Litmanen (22 penampilan) serta Roberto Soldado dan Ruud van Nistelrooy (masing-masing 20 penampilan).


Dari 16 gol Suarez tersebut, satu dia cetak bersama Ajax (5 penampilan). Sementara itu, 15 gol lainnya (18 penampilan) dengan seragam Barcelona. [initial]


 (mc/gia)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.